SUMSEL - PT Bukit Asam (PTBA) tanggap dalam membantu warga di Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim yang terkena dampak banjir pada Kamis 23 Mei 2024.
Upaya ini menunjukkan komitmen PTBA sebagai perusahaan yang aktif dalam mendukung dan memperkuat komunitas lokal, terutama di masa-masa sulit seperti saat terjadi bencana alam.
beberapa wilayah di Kecamatan Lawang Kidul yang terkena dampak banjir meliputi Desa Talang Gabus, Lingga, Tanjung Raja, Karang Raja, Kelurahan Pasar Tanjung Enim, Dusun Tanjung Enim dan Klawas.
Banjir di wilayah tersebut disebabkan oleh meluapnya Sungai Enim akibat curah hujan tinggi. Akibatnya, ratusan rumah warga terendam dan beberapa akses jalan terputus.
BACA JUGA:Diterjang Banjir Bandang, Ribuan Rumah Terendam Banjir, 11 Mobil Terendam
Bantuan dari berbagai pihak, termasuk PT Bukit Asam, telah disalurkan untuk membantu para korban banjir.
Banjir di Kecamatan Lawang Kidul, Muara Enim, membawa dampak signifikan bagi aktivitas sehari-hari warga dan pengguna jalan.
Banjir yang melanda Kecamatan Lawang Kidul, Muara Enim, menyebabkan banyak warga terpaksa mengungsi dan meninggalkan rumah mereka yang terendam air.
Mereka mengungsi ke tempat-tempat yang lebih aman, seperti posko pengungsian yang didirikan oleh pemerintah, rumah kerabat, atau masjid.
BACA JUGA:Diterjang Banjir Bandang, Ribuan Rumah Terendam Banjir, 11 Mobil Terendam
PT Bukit Asam (PTBA) melalui Tim Sustainability dan Tim Medis Rumah Sakit Bukit Asam Medika (RSBAM) turut bergerak cepat dalam membantu para korban banjir di Kecamatan Lawang Kidul, Muara Enim.
Bantuan dari PTBA ini merupakan wujud kepedulian perusahaan terhadap masyarakat yang terkena dampak bencana alam.
Selain memberikan bantuan berupa makanan, air mineral, obat-obatan, dan pengobatan gratis, PTBA juga mengerahkan Tim Rescue untuk membantu para korban banjir di Kecamatan Lawang Kidul, Muara Enim.