Sering Berada Disungai, Ternyata Ini 5 Manfaat Biawak bagi Lingkungan
PRABUMULIHPOS.BACAKORAN.CO - Biawak masih banyak ditemukan di Kota Prabumulih, terutama di pinggiran sungai Kelekar.
Hewan reptil ini, bahkan sering masuk ke pemukiman warga. Biawak yang bentuknya mirip buaya ini, terlihat menyeramkan serta membuat takut terutama anak-anak.
Tak heran banyak yang memburunya karena dianggap meresahkan. Padahal, biawak memiliki manfaat bagi lingkungan sekitar.
Nah, manfaat biawak bagi lingkungan ini masih jarang diketahui. Berikut ini manfaat biawak bagi lingkungan:
BACA JUGA:8 Manfaat Kemukus Bagi Kesehatan Tubuh, Tanaman Rempah yang Pernah Berjaya
BACA JUGA:Hobi Konsumsi Manggis? Kulitnya Jangan di Buang, Ini 5 Manfaatnya Untuk Kesehatan
1. Pencampur Tanah
Aktivitas biawak di sekitar area di lingkungan mereka hidup, seperti menggali lubang atau menjelajahi tanah, membantu dalam pencampuran tanah di area tersebut.
Hal ini dapat meningkatkan pergerakan nutrisi, aerasi tanah, dan ketersediaan air bagi tumbuhan.
2. Konservasi Lingkungan
Sebagai bagian dari biodiversitas, biawak penting dalam konteks konservasi lingkungan.
Upaya untuk melindungi dan menjaga habitat alami biawak membantu untuk mempertahankan ekosistem yang seimbang.
BACA JUGA:Ini 5 Manfaat Konsumsi Kentang Untuk Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Manfaat Disiplin dalam Kehidupan Sehari Hari, Lakukan Sekarang Juga