Jakarta - Semua foto, tweet, atau postingan apapun yang pernah kamu unggah ke internet akan selamanya ada. Karena itu, kamu harus berhati-hati dengan apa saja yang kamu bagikan di dunia maya.
Melansir South China Morning Post, Senin (13/11/2023) hampir tidak mungkin untuk menghapus informasi yang kamu bagikan secara online. Bahkan sekalipun kamu telah menghapus akun dari platform media sosial seperti Facebook atau Instagram, perusahaan akan tetap menyimpan data kamu, hanya saja tidak dibagikan secara publik.
Perusahaan pencarian seperti Google juga menyimpan informasi tentang setiap pengguna, seperti riwayat pencarian dan alamat IP. Jika kamu menghapus cache di komputermu sendiri, mereka akan tetap menyimpan salinan datanya. Email yang dihapus mungkin hilang dari hard drive, namun mungkin tetap tersimpan dalam waktu lama di server yang dioperasikan oleh penyedia email.
Hal lain yang membuat apa yang kamu unggah ke internet tetap abadi adalah campur tangan dari orang ketiga. Ketika mereka menangkap layar atau mengunduh foto/video yang kamu bagikan, apa yang kamu bagikan akan tetap ada.
Kiat untuk berbagi unggahan di media sosial:
Jangan memposting komentar yang tidak pantas secara online (misalnya lelucon yang kasar, seksis, atau rasis)
Berhati-hatilah dalam memposting pemikiran pribadi yang kontroversial, bahkan di dalam grup pribadi atau di antara teman dekat
Jangan memposting sesuatu sebelum dipikirkan masak-masak. Luangkan waktu sejenak untuk berhenti sejenak dan memikirkan postingan tersebut dengan lebih cermat. (dc)