Redmi Note 13 Pro 5G
Varian Pro menawarkan kemampuan kamera lebih unggul dengan sensor utama 200MP lengkap dengan fitur OIS untuk hasil foto lebih stabil. Kamera kedua adalah ultrawide 8MP dan kamera makro 2MP. Kamera depan tetap beresolusi 16MP.
Layarnya menggunakan panel AMOLED berukuran sama, yakni 6,67 inci dengan resolusi 2400 x 1080 piksel. Layar ini memiliki kecerahan puncak hingga 1300 nit dan refresh rate 120Hz, cocok untuk berbagai aktivitas multimedia.
MediaTek Helio G99-Ultra menjadi otak pemrosesan smartphone ini, yang didukung baterai 5.000mAh. Redmi Note 13 Pro juga memiliki sertifikasi IP54, menjaga perangkat tetap aman dari cipratan air dan debu.
Redmi Note 13 Pro+ 5G
BACA JUGA:POCO F7 5G, Smartphone Mid-Range dengan Daya Saing Flagship
BACA JUGA:Xiaomi 14 vs Redmi Note 14 Pro+: Duel Smartphone Flagship dan Mid-Range Terbaik 2025
Varian tertinggi ini mengusung chipset MediaTek Dimensity 7200-Ultra yang memberikan performa tinggi dan responsif. Layar CrystalRes AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi 2712 x 1220 piksel menyuguhkan tampilan lebih tajam.
Layar smartphone ini mampu mencapai kecerahan maksimal hingga 1800 nit dengan refresh rate 120Hz, cocok untuk penggunaan di luar ruangan.
Untuk sektor kamera, Redmi Note 13 Pro+ 5G juga dibekali kamera utama 200MP, kamera ultrawide 8MP, kamera makro 2MP, serta kamera depan 16MP.