MKKS SMA Merupakan Wadah Musyawarah Para Kepada Sekolah

Ketua MKKS SMA Kota Prabumulih,Abdul Hadi SPd MSi--

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM- SMA saat ini sudah menjadi tanggung jawab Provinsi, jaringan koordinasi terpusat di Provinsi. Mengingat Provinsi Sumatera Selatan yang cukup luas, Yang menaungi 17 Kabupaten Kota.

Maka untuk mempermudahkan komunikasi dan koordinasi , agar semuanya tersampaikan dengan baik, semua informasi dipusatkan di Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS).

Di Kota Prabumulih, Yang dipercaya sebagai ketua MKKS SMA, adalah Abdul Hadi SPd MSi, kepala SMAN 6 Prabumulih. Saat di bincangi Prabumulih Pos, Selasa 10 September 2024, Abdul Hadi mengatakan bahwa organisasi ini sangat penting.

Sebagai jembatan informasi lintas jenjang. Antara Kepala Sekolah dan Dinas Pendidikan, antar Kepala Sekolah Lintas Kabupaten dsn Kota, hingga antar Kepala Sekolah ke Pemerintah Daerah.

BACA JUGA:Saffron, Rempah Mahal dengan Beragam Manfaat Kesehatan

BACA JUGA:Video Menegangkan: Wisatawan Inggris Nyaris Kena Longsoran Salju di Tian Shan

"Kita menilai sangat penting keberadaan MKks ini, MKKS merupakan wadah bagi para Kepala Sekolah dalam berdiskusi bermusyawarah dan menindaklanjuti kebijakan-kebijakan dari Dinas Pendidikan, juga hal lain terkait tentang dunia pendidikan," ujar Ketua MKKS SMA Kota Prabumulih, Abdul Hadi SPd MSi.

Kepala SMAN 6 Prabumulih ini, mengatakan bahwa MKKS merupakan organisasi yang didasari dengan musyawarah dan kekeluargaan. Organisasi ini tidak berorientasi kepada keuntungan, apalagi monopoli ekonomi.

Semua berjalan berdasarkan koordinasi, termasuk penentuan pengurusnya dengan memperhatikan musyawarah dan mufakat. 

BACA JUGA:Hendri Zainuddin Divonis 1 Tahun Penjara Meski Telah Mengembalikan Kerugian Negara

Melalui organisasi ini para satuan pendidikan juga mempermudahkan dalam mendapatkan informasi, datang mempergunakan koordinasi. 

Di MKKS SMA Kota Prabumulih juga kita ada beberapa program kerja yang memang melibatkan pengurus MKKS, merealisasikan program sekolah secara bersama-sama.

"misalnya kegiatan peningkatan kompetensi guru, kegiatan yang harus mengundang narasumber dari luar untuk penyampaian informasi terbarukan tentang dunia pendidikan, juga kegiatan lain yang dibutuhkan oleh sekolah secara bersama-sama," bebernya.

Lebih jauh pria yang sebelumnya merupakan wakil kepala sekolah di SMA N 3 Prabumulih ini, berharap agar pengurus MKKS tetap menjaga kekompakan, dan terus berkoordinasi tentang hal apapun,ymf berkaitan dengan dunia pendidikan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER