Mengayuh Sesuai Tujuan, Tim HDCU harus Kompak : Jangan Sampai Nahkoda Lurus Tim Berdayung Kiri Kanan

Jangan Sampai Nahkoda Lurus Tim Berdayung Kiri Kanan--prabupos

Mengayuh Sesuai Tujuan, Tim HDCU harus Kompak : Jangan Sampai Nahkoda Lurus Tim Berdayung Kiri Kanan

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Calon Gubernur Sumatera Selatan 2024 - 2029, H Herman Deru kembali menyambangi Kota Prabumulih, Senin 22 Juli 2024.

Kehadiran HD untuk kedua kalinya di Kota Prabumulih pada Bulan Juli ini, dalam rangka pengukuhan Srikandi dan Arjuna HDCU Kota Prabumulih, di samping halaman Masjid Nur Salimah Jalan Sudirman KM 7, Kelurahan Cambai Kota Prabumulih.

Dalam sambutanya, mantan Bupati OKU Timur ini mengingatkan menjelang 130 hari pemilihan gubernur semua tim untuk kompak. Sebab kata dia, kekompakan modal utama dalam tubuh tim pemenangan bersama nahkoda.

"Selama 130 hari menjelang pemilihan gubernur, tim harus kompak. Jangan sampai nahkoda lurus, tim berdayung ada yang ke kiri dan ke kanan. Mengayuh harus sesuai tujuan.

BACA JUGA:Semua Elemen harus Siap dan Waspada : Hadapi Ancaman Karhutla di Kota Prabumulih, Tim BPBD Rutin Latihan

BACA JUGA:Kantor Presiden di IKN Selesai, Inilah Penampakannya

Kalau ada yang ke kiri dan ke kanan akan memperhambat sampai tujuan," katanya kembali menegaskan dengan kompak arah yang dituju akan lebih tepat dan tujuan akan lebih mudah tercapai.

Disampaikannya, menjadi tugas dari Srikandi dan Arjuna HDCU Kota Prabumulih dalam meyakinkan masyarakat Kota Prabumulih untuk memilih HDCU.

Selain sosialiasi melalui medsos, baleho juga harus melakukan sosialisasi program keberhasilan masa kepemimpinan Herman Deru untuk Kota Prabumulih, salah satunya dalam pembangunan jalan melalui dana Bantuan Gubernur HD.

"Harus disampaikan kepada masyarakat, bahwa jalan mulus termasuk trotoar itu dari bantuan Herman Deru saat menjadi Gubernur Sumatera Selatan," tegasnya.

BACA JUGA:Tol Prabumulih - Muara Enim Dilanjutkan Oktober 2024, Diprediksi Telan Anggaran Rp 15 Triliun

BACA JUGA:Joe Biden Mundur dari Pilpres AS 2024: Keputusan Demi Partai dan Negara

Dalam pesta demokrasi, tim HDCU juga harus mengajak masyarakat untuk riang bergembira. Dengan menyelenggarakan sejumlah kegiatan dan acara yang membuat masyarakat bergembira.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER