Jadi Salah Satu dari 12 Pulau Terkecil Terluar di Indonesia, Pulau Berhala Penuh Panorma
Pulau Terluar di Indonesia, Pulau Berhala Penuh Panorma--Pesona
Jadi Salah Satu dari 12 Pulau Terkecil Terluar di Indonesia, Pulau Berhala Penuh Panorma
KORANPRABUMULIHPOS.COM - Pulau Berhala secara administratif berada di Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara.
Untuk koordinat dari Pulau Berhala yaitu 3.773333°N 99.499444°E yang berbatasan dengan Negara Malaysia di Selat Malaka.
Pulau Berhala punya luas 2,5 km² dan merupakan pulau tidak berpenghuni atau pulau mati.
Karena status pulau berhala merupakan pulau terluar di Indonesia, pulau ini juga dijaga oleh Tentara Nasional Indonesia (TNI).
BACA JUGA:Ini Surga Tersembunyi di Ujung Selatan Indonesia, Eksotisme Pulau Ndana
BACA JUGA:BREAKING NEWS : VALORANT Melangkah ke Konsol! Xbox Series dan PlayStation 5 Siap Tampung!
Jika dilihat dari topografi, pulau berhala mempunyai bentuk bergunung dengan pantai putih bersih dan memiliki hutan yang lebat.
Di awal dan akhir tahun, pulau ini menjadi salah satu tempat persinggahan para penyu untuk bertelur.
Adapun pulau ini kaya akan hutan akar bahan dan menyimpan banyak berbagai jenis terumbu karang yang ada di bibir pantai.
Pulau Berhala memiliki 22 spesies dan jenis ikan karang yang bisa kamu lihat 11 spesies saat berkunjung dan menyelam disana.
BACA JUGA:Delapan Daerah di Jambi Berpotensi Hujan Petir pada Sabtu 8 Juni 2024
BACA JUGA:Menakjubkan! Pedang Kuno Berusia 1.000 Tahun Ditemukan di Valencia, Benarkah Peninggalan Era Islam?
Adapun pulau ini dinamakan berhala bukan tanpa alasan, hal tersebut karena terdapat sejarah yang lumayan panjang sehingga akhirnya Pulau ini diberikan nama Berhala.
Pulau berhala sudah memiliki fasilitas seperti resort, wahana permainan laut, hotel, pemancingan, sehingga sudah banyak orang orang yang bisa berwisata dan mengunjungi pulau berhara.
Untuk menuju ke Pulau Berhala kalian bisa menemukan akses transportasi di Pantai Cermin yang berada di pelabuhan Tanjung Tiram Kabupaten Batu Bara.
Sedangkan jika melalui belawan kalian bisa menempuh pulau berhala menggunakan kapal motor dengan jarak tempuh setidaknya sekitar 2,5 jam.