5 Kelebihan dari Realme 12 Pro Plus yang Tidak Dimiliki Pesainnya, Layak Untuk Dimiliki?

Teks foto: Realme 12 Pro Plus --dok:Sumeks.co--

PRABUMULIHPOS - Realme 12 Pro Plus resmi diluncurkan ke pasar Indonesia. Smartphone yang dibanderol dengan harga Rp5,9 jutaan ini memiliki sederet kelebihan yang tidak dimiliki pesaingnya. 

Salah satu kelebihan dari Realme 12 Pro Plus ialah di sisi kamera dan desain, bahkan perangkat ini masih mempertahankan ketangguhan dari generasi sebelumnya, Realme 11 Pro Plus.

Namun, kini Realme menghadirkan sentuhan yang berbeda sehingga menawarkan kesan dan pengalaman yang lebih fresh.

Selain itu, Realme 12 Pro Plus juga menjadi salah satu smartphone termurah yang dibekali kamera telephoto di harga Rp5,9 jutaan.

BACA JUGA:Awal Ramadan Beda dengan Muhammadiyah

Bahkan, smartphone ini sanggup melakukan pembesaran zoom hingga 120x, tentunya ketangguhan sangat luar biasa di kelas smartphone mid-range.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai smartphone ini, mari simak kelebihan dan kekurangan Realme 12 Pro Plus sebagai berikut.

Kelebihan Realme 12 Pro Plus

1. Triple Kamera Telephoto 120x 

Realme 12 Pro Plus telah disertai dengan tiga kamera, sensor kamera utama dari Sony IMX 890 dengan resolusi 5 MP.

Serta telah memiliki penstabil gambar OIS, PDAF, aperture f/1.8 hingga panjang fokus focal length 26 mm.

BACA JUGA:Smartphone Vivo iQOO Z7x Miliki Fitur Unggulan, Baterai 6000 mAhTahan Lama

Realme 12 Pro Plus juga telah mendukung pembesaran zoom 120x, atau yang realme sebut sebagai Super Zoom. 

Adapun tingkatan pembesarannya sangat beragam, yakni mulai dari 0,6x (ultra-wide), 1x, 2x, 3x, 6x, 10x, 20x, 30x, 60x, hingga yang paling terbesar 120x.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER