Asus ROG Phone 8 Series Hadir Januari 2024 dengan 3 Model, Ini Bocoran Spesifikasinya
Handphone gaming Asus ROG Phone kembali mengeluarkan varian terbaru.--dok : sumsek.co--
SUMEKS.CO - Siapa yang ngak kepengen punya Asus ROG Phone 8? Smartphone ini diprediksi bakal rilis di pasar pada 19 Januari 2024.
Akun resmi Asus ROG Global Weibo mengatakan Asus ROG Phone 8 perdana dijual di negeri Tiongkok. Memang Asus ROG sendiri terkesan pelit membagikan keunggulan dari varian anyar ini.
Namun dapat dipastikan, Asus ROG Phone 8 akan menawarkan 3 tipe. Yaitu tipe standar, versi pro dan terakhir versi ultimate.
Masih dalam postingan resmi Asus ROG Global, memberikan sedikit teaser. Handphone gaming pro ini memiliki desain panel belakang yang kelihatan berbeda dari series sebelumnya.
BACA JUGA:Cuma 18 Jutaan! Motor Matic Yamaha Gear 125 Pilihan Keren Untuk Dibawa Santai Keliling Kota
Kemudian modul kamera series idaman para gamers ini tidak selebar asus Rog phone 7. Modul kamera pada ROG 8 terbaru ini memiliki bentuk persegi dengan aksen potongan miring pada salah satu sudutnya.
Modul kamera hanya terkumpul di sisi kanan belakangnya. Tidak seperti ROG 7 yang memiliki modul kamera memanjang secara horisontal.
Meskipun dinobatkan sebagai hp gaming, namun bagian kamera tidak bisa disepelekan. Dikutip kabar dari windows report, Hp gaming ini disematkan triple kamera yang cukup ciamik.
Kamera utama dengan resolusi 50 megapixel. Kamera kedua dengan lensa zooming hingga 3x pembesaran optical lens. Dan kamera terakhir adalah kamera dengan lensa ultra wide.
BACA JUGA:Rokok Elektrik Resmi Kena Pajak, Harga Vape cs Ikutan Naik?
Perubahan yang paling mencolok pada bagian depan adalah penyematan punch hole untuk kamera depannya. Penggunaan punch hole ini tentu menambah tampilannya semakin modern dan mewah. Hal ini juga memungkinkan untuk membuat bezel semakin tipis.
Bukan hanya punch hole saja yang akan membuat tampilan lebih menarik. Penyematan kamera 32 megapixel untuk selfie kamera mengisyaratkan keseriusan hp gaming ini.
Dengan jajaran kamera depan dan belakang berspesifikasi gahar tersebut, seolah menunjukan jika kali ini ROG Phone ingin menyasar kalangan user yang lebih luas.
Tidak hanya kalangan gamer antusias, namun para gamer yang juga mementingkan tampilan dan kebutuhan fotografinya.