Kendala Lahan untuk Kontainer Sampah

Lurah Gunung Ibul, Ani Farida SH.--

GUNUNG IBUL, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Persoalan sampah di Kota Prabumulih masih belum sepenuhnya teratasi, salah satunya di Kelurahan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih.

Adapun penyebab utama tersebut, selain minimnya kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan namun juga kendala lahan untuk menempatkan kontainer sampah.

Lurah Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur Ani Farida SH menuturkan akibat kendala lahan, saat ini Kelurahan Gunung Ibul belum memiliki kontainer sampah.

"Kita belum ada kontainer, karena lahannya tidak ada. Kita masih kesulitan mencari lahan untuk menempatkan kontainer, karena banyak lahan warga dan warga belum ada yang bersedia untuk menghibahkan lahan," tuturnya.

BACA JUGA:Herman Deru - Mawardi Yahya Kompak Sambangi Prabumulih

BACA JUGA:Kunjungi Percetakan Al Quran - Masjid Qiblatain

Padahal kata Ani Farida, untuk kontainer pihak Perkim sudah siap memberikan. 

Oleh karena itulah kata Ani Farida, bila ada warga yang bersedia menghibahkan lahan, maka akan segera ditindaklanjuti. "Kalau ada akan kita tempatkan kontainer di lahan itu," ucapnya.

Ani mengakui, persoalan sampah memang cukup komplek. Apalagi memang, sejauh ini belum ada solusi sepenuhnya, untuk mengatasi persoalan sampah.

"Kit imbau warga tidak buang sampah sembarangan, tapi kita kontainer belum ada," tuturnya.

Hanya saja lanjut dia, masyarakat terutama pemilik usaha hendaknya berlangganan angkutan sampah. "Kalau rumah tangga, banyak yang biasanya di ditumpuk di pinggir jalan, dan itu biasanya diangkut petugas. Tapi untuk pemilik usaha hendaknya berlangganan," harapnya.

Dalam kesempatan itu, dirinya mengajak masyarakat untuk bersama sama menjaga kebersihan lingkungan.

"Paling tidak dilingkungan sekitar rumah dijaga, dibersihkan. Tidak membuang sampah di saluran drainase. Beberapa kali kami gotong royong, itu sampah banyak sekali," imbuhnya.

Dari pantauan, akibat tak adanya kontainer sampah. Banyak warga membuang sampah di lokasi jembatan menuju RSUD.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER