Melintas di Jalintim Babat Supat Kaca Bus Putra Remaja Pecah, Awalnya Dikira Peluru Ternyata Lemparan Batu

Kaca bus Putra Remaja yang pecah setelah dilempar batu saat melintas di Jalintim Desa Babat Banyuasin, Muba.-foto: dokumen/sumeks---

"Setelah mengetahui kejadian, kita langsung mengontak driver yang bertugas saat itu, yakni Untung Waluyo," ucapnya. 

BACA JUGA:Teman Pergi Apeli Pacar, Ajay Gelapkan Sepeda Motor

BACA JUGA:AKP Bondan: Bus Putra Remaja Bukan ditembak, Namun Bus dilempar Batu

Pada saat kejadian, diketahui bus Putra Remaja dari Yogyakarta tujuan Jambi. Lokasinya sekitar 200 meter sebelum SPBU Desa Babat Banyuasin.

Dan pada Sabtu 27 April 2024, petugas melakukan pemerikaaan di sekitar lokasi kejadian. 

"Lokasi dalam kondisi gelap tanpa penerangan dan untuk pelaku tidak diketahui. Barang bukti berupa batu yang dilempar ke kaca bus PO Putra Remaja dibawa ke Polsek Babat Supat untuk diamankan," ungkapnya.

Dia menambahkan, saat ini kasus tersebut dalam penyelidikan lebih lanjut.

"Kita harapkan kepada awak atau sopir jika mengalami kejadian ini lagi, bisa melaporkan ke kita segera atau melalui Bantuan Polisi 110," terangnya. 

Menurut Untung Waluyo, salah seorang sopir bus mengatakan, kejadian itu memang bukan penembakan tapi pelemparan. "Batunya ada pak dan mengenai kaca kanan," ucapnya.

Saat ini dirinya sudah kembali ke Jawa. Untung mengatakan bahwa dirinya tidak melapor ke Polsek karena biasanya mekanismenya melalui pengurus rumah makan yang biasa mengurus mereka. 

Kejadian serupa dialami sebuah bus AKAP Pangeran saat melintas di jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Muratara. 

Akibat lemparan batu yang belum tahu asalnya tersebut, kaca bus pecah dan mengenai sebagian penumpang.

Peristiwa yang terjadi di Desa Karan ini terekam video amatir warga, pada Senin 12 Juni 2023 malam sekitar pukul 24.00 WIB dan beredar luas.

Dalam video yang diunggah oleh Frenky Yesi, mengatakan, kejadian itu terjadi di wilayah Kecamatan Rupit, Kabupaten Muratara.

Tampak dalam video, dua orang anak yang merupakan penumpang tengah diperiksa petugas karena menjadi korban aksi pecah kaca. Korban terkena serpihan kaca bus yang pecah di bagian kanan penumpang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER