Senin, 25 Nov 2024
Network
Beranda
Berita Utama
Prabumulih Pos
GSMP
Budaya
Hiburan
Opini
Kesehatan
Olahraga
Ringkus
Terkini
Headline
Kecamatan
Pendidikan
Metropolis
Sumsel
Nasional
Politik
Kesehatan
Olahraga
Network
Beranda
Berita Utama
Detail Artikel
Holding Ultra Mikro Jembatan Masyarakat Kecil Naik Kelas
Reporter:
Eka
|
Editor:
Tedy
|
Senin , 11 Mar 2024 - 05:28
--
holding ultra mikro jembatan masyarakat kecil naik kelas #brigade madani garda terdepan jaga stabilitas ekonomi masyarakat indralaya, prabumulih pos – siang itu, jumat 8 maret 2024, sekira pukul 09.00 wib. kantor pelayanan jasa keuangan bank rakyat indonesia (bri) unit timbangan, kecamatan indralaya utara kabupaten ogan ilir, terlihat cukup lengang. hiruk pikuk aktivitas nasabah terus berdatangan, keluar masuk di mesin anjungan tunai mandiri (atm) dan juga kantor peyanan terus berjalan. maklum saja, keramaian baru sajak terjadi sejak senin 4 maret lalu hingga tiga hari setelahnya, menjadi jadwal rutin nasabah melakukan aktivitas tarik tunai dan pelayanan lainnya di bri. bri unit timbangan, yang lokasinya bisa dijangkau dalam waktu tempuh kurang lebih 90 menit dari kota prabumulih ini, bersebelahan dengan penyedia jasa keuangan lainnya, yaitu pegadaian. sejak pertama kali membuka pelayanan di timbangan tahun 2009 lalu, memang sudah bergandengan dengan bri, hanya berbatas tembok. bahkan lahan parkiran bersebelahan, tak jarang nasabah bri parkir di halaman pegadaian, begitu juga sebaliknya. "tapi saat pegadaian buka pelayanan di timbangan sejak tahun 2009 lalu, bri sudah ada lebih dulu," ujar novri, kepada unit pegadaian timbangan, jumat 8 maret 2024. baca juga:cerita reni hartati agen brilink desa pangkul kota prabumulih sumsel kebijakan pemerintah yang menyatukan bri, pegadaian dan permodalan nasional madani (pnm) tahun 2021 lalu, merupakan hal yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya oleh para pimpinan bri, pegadaian dan pnm. pasalnya, dengan memiliki segmen pasar yang berbeda-beda tentunya tidak saling ganggu dan semuanya berjalan sebagaimana mestinya. bahkan jika diibaratkan bri sasaran tembaknya adalah gajah, sedangkan pegadaian dan pnm sasaran tembaknya adalah burung kecil dalam jumlahnya banyak. namun peraturan pemerintah (pp) nomor 73 tahun 2021 tentang penambahan penyertaan modal negara ke dalam modal saham perusahaan perseroan (persero) pt bank rakyat indonesia tbk, menyatukan pegadiaan dan pnm bersama bri, menjadi sentra layanan ultra mikro (senyum). holding ultra mikro yang terbentuk pada 13 september 2021 ini, merupakan penyatuan ekosistem antara bri, pegadaian dan pnm, dengan tujuan dapat menghasilkan lembaga pemberdayaan mikro, termasuk ultra mikro terbesar yang memiliki ekosistem terlengkap dan terbesar di dunia. baca juga:ini tugas jurnalis peserta tes program s2 bri pada januari tahun 2024 ini, tembok yang memisahkan antara bri dan pegadaian di kelurahan timbangan kini di robohkan. kedua penyedia jasa keuangan ini, sudah bersatu memberikan pelayanan pada masyarakat. dan didepan kantor terdapat kata sentra layanan ultra mikro (senyum), yang menggambarkan bahwa di kantor ini bukan hanya bisa mendapatkan pelayanan di bri, namun juga pegadaian. kepala unit bri timbangan, muslich mengatakan, kini nasabah bri bisa membeli emas dengan cara dicicil, bisa juga menambah modal dengan cara menggadaikan perhiasan yang sangat mudah di lakukan. pembiayaan ultra mikro (umi) yang merupakan program tahap lanjutan dari program bantuan sosial pemerintah, menjadi kemandirian usaha. umi menyasar usaha mikro yang berada di lapisan terbawah, yang belum bisa difasilitasi perbankan melalui program kredit usaha rakyat (kur). “nah nasabah pegadaian dan nasabah pnm kini bisa naik kelas karena menjadi bagian dari holding ultra mikro. dari sebelumnya pencairan dilakukan secara tunai, kini harus dicairkan melalui rekening bri. namanya simpedes umi. nasabah pegadaian dan nasabah mekar pnm harus memiliki rekening dan atm bri untuk mencairkan dana pinjaman,” ujar muslich, saat di sambangi koran ini, jumat 8 maret 2024. begitu juga yang dikatakan oleh pimpinan cabang bri kota prabumulih, maradong enrico william. menurutnya, sekarang semua orang bisa punya rekening, tapi tidak semua orang tau bank. nah melalui penggabungan antara ketiga bumn ini, sudah berkolaburasi saling melengkapi, untuk mencapai target pada pangsa pasar masing-masing. “jika kantor pegadaian yang sebelumnya mungkin tidak ada di pelosok desa, namun kini bisa memperluas jangkauan pelayanan, pemasaran produk bersama bri menjangkau pelosok negeri. ada outlet pelayanan pnm dan pegadaian di beberapa kantor bri,” bebernya. brigade madani garda terdepan pulihkan dan jaha stabilitas perekonomian masyarakat brigade madani merupakan gabungan kata bri, pegadaian dan permodalan nasional madani (pnm), sekarang sudah menjadi garda terdepan, bukan hanya dalam upaya pemulihan ekonomi, namun juga menjaga stabilitas perekonomian masyarakat indonesia pada umumnya. kara merger ini merupakan salah satu strategi untuk memastikan keberhasilan pelayanan, penyedia jasa keuangan solusi masalah pendanaan masyarakat, dalam mewujudkan penyebaran, pemberdayaan, pertumbuhan dan pemerataan ekonomi di indonesia. culture atau perilaku kolektif yang bersentuhan langsung menyasar pangsa pasar, yang merupakan masyarakat yang membutuhkan bantuan modal usaha, tentunya menjadikan brigade madani ini, sebagai garda terdepan dalam upaya memulihkan dan menstabilkan perekonomian masyarakat indonesia. kolaburasi yang apik antara bri yang menjangkalu pelosok negeri, memberi makna pada masyarakat indonesia, dan juga pegadain yang menawarkan berbaga produk unggulan, seperti pelayanan haji, gadai bpkb kendaraan, tabungan emas dan cicil hingga gadai emas dan barang elektronik. juga bersama pnm yang memberikan solusi kemudahan pinjaman, pada masyarakat yang berada pada tingkat perekonomian menengah kebawah, membuat brigade madani makin menguasai panggsa pasar, menjadi garda terdepan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam rangka mempertahankan dan pengembangan usaha, untuk peningkatan kesejahteraan pelaku usaha mikro. “kini kami dengan senang hati mengikuti pola kerja bri, dan memberikan pelayanan dengan lebih luas lagi. jika selama ini image pegadaian hanya sekedar gadai dan tabungan emas, kini nasabah pegadaian juga bisa memiliki rekening bank, memiliki atm dan juga mendapatkan jalan jika ingin menambah modal usaha melalui kur bri, terus kita sosialisasikan,” ujar deny juliansyah manager non bisnis pegadaian palembang, saat dibincangi koran ini, ketika melakukan kunjungan rutin ke pegadaian unit timbangan. holding ultra mikro jangkau masyarakat kecil yang tidak kenal dunia perbankan ditengah kesibukan aktivitas para nasabah di outlet senyum timbangan, tampak seorang wanita dengan tas lusuh berwarna biru miliknya, tengah mengantri di atm bri unit timbangan. dia adalah herni cahyani, salah seorang ketua kelompok mekar ii timbangan. saat dibincangi koran ini, menuturkan bahwa dirinya sangat bersyukur masih menjadi bagian dari pnm, yang sudah tergabung dengan bri. menjadi bagian dari pnm, membuat dirinya bangga karna bisa memiliki atm sendiri, dari sebelumnya memiliki rekening bank juga tidak. sebagai ketua kelompok, yang sudah bergabung sejak tahun 2017 lalu, wanita ini pernah membawa uang lebih dari rp50 juta secara tunai. karna saat itu tidak secanggih sekarang, semua uang diserahkan secara langsung oleh petugas. dan anggota juga tidak ada yang memiliki rekening bank, karna anggotanya merasa tidak penting memiliki rekening bank, jika tidak ada tabungan. "dulu saya selalu ketakutan saat ada anggota kita yang ingin melakukan pencairan dana, karena harus membawa uang tunai dalam jumlah besar. tapi sekarang hal itu tidak terjadi lagi. para anggota sudah memiliki rekening masing-masing," tuturnya menceritakan kisahnya. apalagi kata wanita ini, masing-masing anggotanya yang berjumlah 12 orang, masih tetap konsisten membayar angsuran tanpa tunggakan. itu merupakan prestasi, dan bisa mendapatkan tambahan pinjaman hingga rp10jutaan per orang. sedangkan jumlah minimal pinjaman dari mekar rp3 juta. "saat masih zaman manual, saya selalu minta dampingi suami, kaena dengan jumlah anggota saya sebanyak 12 orang, nilai pinjaman berbeda-beda, kan khawatir. tapi sekarang saya sangat bersyukur sudah sama kayak orang-orang, kita juga sudah memiliki atm dan ada rekening bank," tuturnya sambil tersenyum bangga. diakui oleh pengelola usaha kredit pakaian jadi ini, pembayaran angsuran tidak menjadi beban, meski dua minggu sekali. karna menjadi bagian dari mekar pnm, membentuk jiwa disiplin menabung dan komitmen yang kuat untuk menjaga kepercayaan dari pihak penyedia modal. "kalau kita bandel, nanti yang rusak nama kita juga, kena black list tidak bisa mengajukan pinjaman lagi. tapi saya selalu menyarankan pada anggota, agar mengukur kemampuan membayar, sehingga tidak menjadi beban dan usaha bisa terus berjalan," tukasnya.(ek)
1
2
3
»
Tag
# bank rakyat indonesia (bri)
# holding ultra mikro
# program bri
Share
Koran Terkait
Kembali ke koran edisi Prabumulih Pos 11 Maret 2024
Berita Terkini
Nikmati Keuntungan Belanja di Blibli dengan Pembayaran Via DANA, Ada Promo Cashback!
Nasional
1 jam
50 Tahun Program Imunisasi di Indonesia, Bersama Lindungi Generasi Bangsa
Kesehatan
1 jam
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Fokus pada Pemain Muda U-22 untuk Regenerasi
Nasional
3 jam
Fitur Terbaru Nokia T21, Tablet Multitasking Keamanan Tangguh!
Nasional
3 jam
Masuk Pada Lokakarya 5 CGP Programkan Pembelajaran Berpihak Pada Murid
Pendidikan
12 jam
Berita Terpopuler
Masa Tenang, Bawaslu Prabumulih Turunkan APK
Berita Utama
13 jam
GURU HEBAT, INDONESIA KUAT (Memaknai Hari Guru Nasional Tahun 2024)
Opini
23 jam
Sampaikan Beberapa Tips Mengantisipasi Potensi Sengketa saat Pilkada
Sumsel
23 jam
Polres Prabumulih Perkuat Patroli; Jelang Pencoblosan 27 November 2024
Metropolis
13 jam
Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI
Nasional
17 jam
Berita Pilihan
Nikmati Keuntungan Belanja di Blibli dengan Pembayaran Via DANA, Ada Promo Cashback!
Nasional
1 jam
50 Tahun Program Imunisasi di Indonesia, Bersama Lindungi Generasi Bangsa
Kesehatan
1 jam
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Fokus pada Pemain Muda U-22 untuk Regenerasi
Nasional
3 jam
Fitur Terbaru Nokia T21, Tablet Multitasking Keamanan Tangguh!
Nasional
3 jam
Polres Prabumulih Perkuat Patroli; Jelang Pencoblosan 27 November 2024
Metropolis
13 jam