Smartphone Rp1 Jutaan Infinix Smart 8 Pro Segera Rilis Tawarkan Chipset MediaTek Helio G36

Smartphone Rp1 Jutaan Infinix Smart 8 Pro Segera Rilis Tawarkan Chipset MediaTek Helio G36. Foto: ist --

Kemudahan penggunaan Extended RAM hingga 8 GB dan slot microSD hingga 1 TB menawarkan fleksibilitas yang lebih tangguh bagi pengguna dalam menyimpan berbagai file seperti video, foto, musik, serta berbagai aplikasi. 

Dalam hal fotografi, Infinix Smart 8 Pro menonjol dengan kamera utama 50 MP apertcure f/1.85 yang sudah dilengkapi dengan lensa AI dan lampu LED flash berbentuk cincin. 

Tata letak kamera yang diatur secara zig-zag dalam modul persegi memberikan sentuhan estetika yang menarik. 

Tidak ketinggalan, kamera selfie atau depan resolusi 8 MP apertcure f/2.0 yang ditempatkan dalam modul punch hole juga menjadi daya tarik tersendiri. 

Smartphone ini tidak hanya memberikan spesifikasi yang tangguh, namun juga fitur inovatif seperti Magic Ring pada punch hole. 

Fitur ini memungkinkan berubah ukuran dan memanjang ketika menerima notifikasi panggilan, menawarkan pengalaman pengguna yang lebih interaktif. 

Infinix Smart 8 Pro mengusung layar IPS LCD berdimensi 6,6 inci dengan resolusi HD Plus 720 x 1.612 piksel, refresh rate 90 Hz, rasio layar ke bodi mencapai 90,8 persen, dan touch samping rate hingga 180 Hz. 

Serta pada tingkat kecerahan mencapai 500 nits, pengguna bisa merasakan pengalaman visual yang jernih dan tajam.

Beralih ke daya tahan, Infinix telah sokong oleh baterai berkapasitas 5.000 mAh, dengan dukungan fast charging 10 watt melalui USB-C.

Infinix mengklaim jika baterai yang dihadirkan ini bisa bertahan hingga 39 jam untuk panggilan telepon, 36 jam untuk pemutaran video, dan 50 jam untuk pemutaran musik.

Bahkan dalam Ultra Power Saving Mode, smartphone ini bisa digunakan untuk panggilan telepon selama 2 jam dan tetap aktif dalam mode siaga lebih 10 jam dengan sisa daya baterai 5 persen. 

Sistem Operasi (OS) yang dijalankan oleh Infinix Smart 8 Pro sudah menggunakan Android 13 yang telah dipoles dengan antarmuka XOS 13. 

Fitur-fitur pendukung seperti pemindai sidik jari, face unlock sudah terintegrasi dengan tombol daya (side-mounted).

Serta telah dibekali fitur canggih seperti Bluetooth 5.0, Wi-Fi 802.ac, port jack audio 3,5 mm, volume 200 persen, reverse charging, dan fitur AI Gallery menjadi nilai tambah yang memperkaya pengalaman penggunaan.

Untuk dimensi Infinix Smart 8 Pro menghadirkan ukuran yang ideal nyaman digenggam yakni tinggi 163,60 mm, lebar 75,60 mm, ketebalan 8,5 mm, dan bobot 189 gram.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER