Tekan Biaya Ekonomi, Prabowo Fokus Bangun Kereta Listrik di Luar Jawa
Tekan Biaya Ekonomi, Prabowo Fokus Bangun Kereta Listrik di Luar Jawa --Antara
JAKARTA, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Presiden Prabowo Subianto mengumumkan rencana besar pemerintah dalam memperluas jaringan perkeretaapian nasional ke sejumlah wilayah di luar Pulau Jawa.
Program ini bertujuan menurunkan biaya logistik, meningkatkan daya saing ekonomi, hingga mendorong kesejahteraan masyarakat di daerah.
Dalam peresmian Stasiun Tanah Abang Baru, Selasa (4/11/2025), Presiden Prabowo menegaskan bahwa pembangunan jaringan kereta api modern akan menyasar pulau-pulau besar seperti Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.
“Jadi, kereta api kita akan kita perbesar. Di Sumatera, Kalimantan, Jawa, Sulawesi, karena dengan kereta api, biaya logistik akan turun, biaya ekonomi akan turun, kita akan kompetitif, kesejahteraan akan meningkat,” ujarnya.
BACA JUGA:Ignasius Jonan Muncul di Istana, Bahas Apa dengan Presiden Prabowo?
BACA JUGA:Prabowo Mau Datangkan Guru Selandia Baru dan Kirim Mahasiswa RI Belajar ke Sana
Prabowo menyebut, keberadaan jalur kereta akan membuka akses transportasi dari wilayah pedalaman menuju pelabuhan secara lebih cepat dan murah. Menurutnya, hal ini sangat penting untuk mengangkut komoditas unggulan dari daerah.
“Terutama untuk barang, untuk logistik, untuk hasil-hasil bumi kita yang ada di pedalaman untuk dibawa ke pelabuhan. Kelapa sawit, karet, kopi, timah, tambang-tambang, nikel. Banyak sekali,” katanya.
Presiden juga menyoroti efek buruk penggunaan truk dalam jumlah besar, mulai dari kerusakan jalan, konsumsi BBM tinggi, hingga beban lingkungan.
“Daripada pakai truk-truk yang banyak, jalan rusak, habisin BBM. Kereta api listrik akan sangat turunkan biaya ekonomi,” jelasnya.
BACA JUGA:Progres SPPG Polres Prabumulih Sudah Capai 95 Persen, Siap Diresmikan Presiden Prabowo
Untuk merealisasikan proyek strategis tersebut, Presiden Prabowo akan memberikan instruksi kepada Menko Infrastruktur Agus Harimurti Yudhoyono serta Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi agar segera merancang peta pembangunan jalur kereta.
“Jadi nanti saya kasih petunjuk ke Menko Infrastruktur, rencanakan yang baik Trans Sumatera Railway, Trans Kalimantan Railway, Trans Sulawesi Railway,” pungkasnya.

