Brute Force 300 Vs Brute Force 750 LE, ATV Mana yang Jadi Pilihanmu?

Kawasaki Brute Force 300--Kawasaki

ATV ini sangat cocok untuk pengguna berpengalaman atau yang memerlukan tenaga ekstra untuk aktivitas berat.

Brute Force 300 hanya menggunakan sistem penggerak 2WD, yang cukup untuk jalan kering atau jalur off road ringan.

BACA JUGA:Kawasaki Meguro S1 dan W175 Black Style, Jadi Idola Baru Pencinta Motor Classic

BACA JUGA:Motor Off Road Atau Classic, Kawasaki KLX230 Sherpa S VS W230

Suspensinya juga dirancang sederhana, namun tetap memberikan kenyamanan saat melintasi jalur tidak rata.

Brute Force 750 LE dilengkapi penggerak 4WD dan locking front differential yang memberi traksi maksimal di medan ekstrem.

Suspensi independen di keempat rodanya membuatnya stabil dan nyaman di berbagai kondisi, termasuk berbatu dan berlumpur.

Brute Force 750 LE jelas lebih unggul dalam fitur. ATV ini sudah dibekali power steering, instrumen digital, winch elektrik, serta kapasitas angkut dan towing yang jauh lebih besar.

BACA JUGA:Pergi Kekantor Makin Keren dengan Motor Classic Kawasaki W230

BACA JUGA:Kawasaki KLX230 Sherpa S Jadi Teman Explore Para Rider

Sedangkan Brute Force 300 lebih sederhana, namun tetap fungsional dan mudah dalam perawatan.

Brute Force 300 cocok untuk pemula, kegiatan harian ringan atau kamu yang menginginkan ATV ringan, hemat bahan bakar dan mudah dikendalikan.

Brute Force 750 LE adalah pilihan tepat untuk profesional, petualang sejati atau pengguna yang butuh performa tinggi, daya angkut besar dan fitur canggih.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER