Nubia Z60 Ultra, Baterai Tahan Lama dan Kamera Canggih dengan Harga Terjangkau

Nubia Z60 Ultra, Baterai Tahan Lama dan Kamera Canggih dengan Harga Terjangkau--ist
KORANPRABUMULIHPOS.COM – Nubia Z60 Ultra kini hadir dengan kombinasi daya tahan baterai luar biasa dan kualitas kamera yang mumpuni, semua itu dengan harga yang semakin terjangkau.
Meskipun harganya kini lebih terjangkau, Nubia Z60 Ultra tetap menawarkan keunggulan dalam hal ketahanan baterai yang optimal.
Ditenagai oleh baterai berkapasitas 6000 mAh, perangkat ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan berbagai aktivitas sepanjang hari tanpa perlu sering mengisi daya.
Meski harga Nubia Z60 Ultra semakin menurun, kualitas perangkat ini tetap terjaga seperti saat pertama kali dirilis. Keunggulan tersebut memungkinkan pengguna menikmati pengalaman menonton video, bermain game, serta menjalankan aplikasi tanpa khawatir kehabisan daya.
BACA JUGA:Infinix InBook X2 Resmi Dirilis, Usung Spek Mumpuni dengan Harga Terjangkau
BACA JUGA:5 Jenis Ikan Bergizi Tinggi yang Terjangkau dan Bermanfaat untuk Kesehatan
Selain ketahanan baterai yang impresif, Nubia Z60 Ultra juga mendukung pengisian daya cepat hingga 80W. Dengan charger yang kompatibel, pengisian baterai dari 0% hingga 100% dapat dilakukan dalam waktu singkat, menjadikannya pilihan tepat untuk penggunaan saat bepergian atau dalam situasi yang mendesak.
Dari sisi kamera, Nubia Z60 Ultra hadir dengan kamera utama 50 MP yang dilengkapi dengan sensor IMX800 1/1,49 inci serta lensa f/1.6 35mm. Hasilnya, foto yang dihasilkan memiliki ketajaman dan detail yang sangat tinggi, cocok untuk berbagai jenis pemotretan.
Sensor IMX800 dengan resolusi 50 MP dan ukuran besar menjamin kualitas foto yang tajam dan jernih. Selain itu, kamera ini juga dilengkapi dengan lensa ultrawide 18mm f/1.8 yang memiliki autofokus dan stabilisasi optik tiga tingkat – fitur yang jarang ditemukan pada lensa ultrawide lain.
Lensa f/1.6 memungkinkan lebih banyak cahaya masuk ke sensor, menghasilkan gambar yang lebih terang dan jelas. Panjang fokus 35mm memberikan kesan ideal untuk pengambilan gambar standar maupun potret.
BACA JUGA:8 Varian Mochi yang Wajib Dicoba oleh Pencinta Kuliner
BACA JUGA:Infinix InBook X2 Resmi Dirilis, Usung Spek Mumpuni dengan Harga Terjangkau
Selain itu, kamera zoom 85mm dengan OIS dan sensor 64 MP melengkapi kemampuan fotografi belakang Nubia Z60 Ultra, menawarkan zoom optik hingga 3x12.
Ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 (4 nm) dan CPU Octa-core dengan konfigurasi 1×3.3 GHz Cortex-X4, 5×3.2 GHz Cortex-A720, dan 2×2.3 GHz Cortex-A520, Nubia Z60 Ultra menawarkan performa yang sangat responsif dan tangguh.