Tugaskan 140 Personil Untuk Tuntaskan Lautan Sampah

Senin 19 Aug 2024 - 23:08 WIB
Reporter : Eka
Editor : Inga

Tugaskan 140 Personil Untuk Tuntaskan Lautan Sampah

KORANPRABUMULIHPOS.COM- Pelaksanaan Karnaval budaya yang dilaksanakan di kota Prabumulih dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun kemerdekaan Indonesia yang ke 79 tahun, sepanjang jalur karnaval dipenuhi sampah yang berserakan sisa dari para penonton yang menyaksikan pesta tahunan ini.

Kepala Dinas Perumahan dan permukiman Kota Prabumulih, Maiduty Fitriansyah MT, melalui Kepala Bidang Penyehatan Lingkungan, Muslim,  mengatakan untuk persiapan pembersihan sampah, sisa pelaksanaan karnaval budaya, pihaknya mempersiapkan sebanyak 140 orang petugas kebersihan. 

Mereka nanti yang akan membersihkan Sepanjang Jalan Jendral Sudirman jalur pelaksanaan karnaval budaya dari start di depan Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Prabumulih, hingga finish di depan tugu serangan balas Kelurahan Prabujaya.

"pelaksanaan karnaval sudah selesai jam 05.00 sore jadi petugas sudah kita siapkan sebanyak 140 orang untuk membersihkan lautan sampah disepanjang Jalan jalur karnaval, " ujarnya,  senin sore 19 agustus 2024.

BACA JUGA:Karnaval jadi Ajang Promosi Budaya ke Generasi Muda; Pastikan tak Intervensi Juri, Diikuti 12.500 Peserta

Berbeda dari tahun sebelumnya, jika tahun sebelumnya ada tambahan nasi bungkus dan juga tambahan uang transport, namun tahun ini tidak ada. karena adanya keterbatasan anggaran 

"hanya tugas seperti biasa kemungkinan hanya ada tambahan konsumsi saja untuk sebanyak 140 orang petugas yang akan membersihkan jalur karnaval yang dipenuhi sampah,' bebernya.

Lebih jauh Muslim mengatakan, untuk pelaksanaan pembersihan lautan sampah sisa pelaksanaan karena pengaruh budaya tersebut,  ditargetkan akan selesai pada pukul 21.30 Waktu Indonesia Barat (Wib).  karena para petugas akan berbagi per titik untuk mempermudah Melaksanakan tugas.

" semoga pelaksanaan tugas kebersihan tersebut bisa Sesuai dengan jadwal yang sudah kita tentukan. Sehingga kota Prabumulih bisa selesai dan kembali bersih seperti sebelumnya," harapnya.(05)

Tags :
Kategori :

Terkait