Pendaftaran Gratis Malah Masih Sepi Peserta Umum

Senin 05 Aug 2024 - 21:13 WIB
Reporter : Eka
Editor : Inga

Pendaftaran Gratis Malah Masih Sepi Peserta Umum 

KORANPRABUMULIHPOS.COM- Satu Minggu jelang pelaksanaan lomba gerak jalan, dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia, ke 79 tahun, hingga saat ini peserta pendaftar dari masyarakat umum masih kurang dari 200 tim. 

Menurut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Prabumulih, Riduan SPd MSi melalui sekretarisnya Pedro Santoso SPd MSi, jumlah tersebut lebih sedikit dari tahun-tahun sebelumnya. 

"Dulu tahun sebelumnya padahal ada uang pendaftaran, jumlahnya luar biasa ramai pendaftar dari kategori umum. Tapi tahun ini padahal gratis, tapi jumlah pendaftar malah kurang dari tahun sebelumnya yang berbayar," ujar Pedro, Senin 5 Agustus 2024.

Namun untuk kategori pelajar, tetap normal seperti sebelumnya. Karena pihak panitia dan Dinas Pendidikan membatasi jumlah pendaftar masing-masing sekolah hanya boleh mengirim satu tim putra dan putri. 

BACA JUGA:Guru Tidak Boleh Paksa Siswa Beli LKS

"Kalau untuk belajar sekarang ini rata-rata sudah mendaftar, apalagi sekolah negeri. Mereka saat ini sedang fokus latihan untuk dapat memenangkan lomba gerak jalan," ujarnya.

Sedangkan untuk peserta umum, pendaftar gerak jalan menurut Pedro, Ada kemungkinan akan bertambah. Meski saat ini sudah tinggal beberapa hari lagi pelaksanaan lomba. 

Dia berasumsi, kemungkinan saat ini calon peserta lomba gerak jalan kategori umum, juga sedang memaksimalkan latihan untuk siap memenangkan pertandingan. 

"Kemungkinan jumlah pendaftar yang belum sampai 200 tim tersebut, akan melebihi jumlah pendaftar di tahun sebelumnya yang lebih dari 250 tim. Karena tahun ini pendaftaran tidak dipungut biaya," harapnya.(05)

 

Kategori :