Tips Membersihkan Noda Cat dari Berbagai Permukaan

Rabu 26 Jun 2024 - 14:53 WIB
Reporter : Tedy
Editor : Tedy

BACAKORANPRABUMULIHPOS.COM - Saat mengecat rumah, noda cat yang tertinggal di berbagai permukaan sering kali sulit dibersihkan, terutama jika sudah mengering. Berikut ini adalah beberapa tips efektif untuk membersihkan noda cat dari berbagai jenis permukaan, dilansir dari Cleanpedia:

1. Kain

Jika noda cat masih basah, segera bersihkan tanpa menunggu kering. Celupkan kain bersih ke dalam campuran aseton dan air. Aseton adalah cairan atsiri yang efektif mengangkat noda cat yang sudah kering sekalipun.

Langkah-langkah:

  • Gunakan sarung tangan untuk melindungi kulit dari iritasi.
  • Usapkan kain yang sudah dicelupkan ke larutan aseton pada noda cat.
  • Diamkan selama beberapa jam atau semalaman.
  • Gunakan sikat gigi bekas atau sikat cucian yang telah dibasahi dengan larutan detergen cair dan air hangat untuk menggosok perlahan bagian noda.
  • Perhatikan jenis kain dan baca label perawatan kain sebelum memulai.

BACA JUGA:Optimalkan Area Luar Rumah dengan 4 Tips Ini

2. Plastik dan Akrilik

Untuk noda cat di plastik atau akrilik, gunakan bahan pengencer cat seperti terpentin atau tiner.

Langkah-langkah:

  • Celupkan lap bersih ke bahan pengencer cat.
  • Usapkan ke bagian yang terkena cat dan diamkan beberapa menit.
  • Jika noda cat terlalu tebal dan kering, buat goresan tipis pada noda tanpa menembus permukaan plastik atau akrilik.
  • Gunakan ampelas atau benda tajam untuk membuat goresan tersebut.
  • Gosok dengan spons kasar hingga bekas cat terangkat, berhati-hatilah agar permukaan plastik atau akrilik tidak tergores.

BACA JUGA:Cara Alami Bersihkan Udara di Rumah Tanpa Air Purifier

3. Permukaan Marmer

Untuk noda cat di permukaan marmer, minyak biji rami dapat digunakan untuk membersihkan noda cat basah.

Langkah-langkah:

  • Celupkan lap ke minyak biji rami dan usapkan pada noda cat.
  • Untuk noda yang sudah kering, gunakan spons yang lebih kasar untuk menggosok noda secara hati-hati.
  • Sisa noda cat dapat dihilangkan dengan lap lembap yang dibasahi air hangat untuk menghilangkan sisa minyak.

4. Kayu dan Kaca

Noda cat di kayu dan kaca bisa dibersihkan dengan tiner.

Langkah-langkah:

  • Celupkan lap ke tiner dan seka noda cat pada kayu atau kaca.
  • Bersihkan sisa tiner dengan lap bersih yang berbahan lembut.
  • Setelah noda hilang, lanjutkan dengan bahan pembersih khusus kayu atau kaca untuk hasil yang lebih baik.
Kategori :