Sukurman (60) penumpang travel engkel Elf, warga Kampung Dwikora, Kecamatan Bukit Kemuning, Kabupaten Lampung Utara.
Korban yang meninggal dunia yakni Hajifa (7), cucu Sukurman/penumpang travel engkel Elf.
Sedangkan korban hilang yang belum ditemukan yakni Hartati (60) penumpang travel engkel Elf, warga kampung Dwikora, Kecamatan Bukit Kemuning, Kabupaten Lampung Utara
Dan tiga orang lagi yang merupakan penumpang, sopir dan kernet travel engkel Elf belum ditemukan.
Kepala Basarnas Sumsel, Raymond Konstantin, langsung merespons dengan menerjunkan 2 Tim Rescuenya yang berjumlah 14 orang.
BACA JUGA:Wanita di Palembang Nyaris Jadi Korban Rudapaksa, Uang dan Handphone Dirampas,
BACA JUGA:Gara-Gara Bobol Toko Buah, 3 Pria di Prabumulih Dibekuk Polisi
Dipimpin langsung oleh Kasubsi Operasi Basarnas Sumsel Manca Rahwanto, dengan membawa peralatan lengkap untuk berangkat menuju lokasi kejadian guna melakukan proses pencarian terhadap korban.
Dalam proses pencarian Basarnas Sumsel selain mengkoordinir seluruh Unsur SAR gabungan yang terdiri dari BASARNAS, TNI/Polri, BPBD OKU, Pemda setempat serta unsur potensi SAR lainnya juga melakukan pembagian SRU (SAR Unit) dan pemetaan wilayah pencarian untuk masing-masing SRU.
“Saat ini kita sudah berhasil menemukan satu orang dari keempat orang korban hilang tersebut. Korban kita temukan sekitar pukul 11.20 WIB dalam keadaan meninggal dunia dengan jenis kelamin Perempuan," terang dia.
"Saat ditemukan posisi korban kita temukan di darat berada di sela-sela tumpukan kayu tepatnya di Desa Suka Merindu, Kecamatan Semidang Aji atau sekitar radius 7,7 Km dari lokasi awal kejadian," tambah Raymond.
BACA JUGA:Wanita di Palembang Nyaris Jadi Korban Rudapaksa, Uang dan Handphone Dirampas,
BACA JUGA:Gara-Gara Bobol Toko Buah, 3 Pria di Prabumulih Dibekuk Polisi
Selanjutnya korban dievakuasi dan dibawa ke Polsek Semidang aji guna dilakukan proses lebih lanjut dan untuk identitas korban sampai saat ini masih didalami oleh pihak kepolisian.
"Tersisa tiga orang korban lagi yang belum ditemukan, Tim SAR gabungan masih terus melakukan upaya pencarian semoga ketiganya dapat segera ditemukan," tutup Raymond. (*)