BRI Memberi Makna, Dengan BRImo Semua Transaksi Makin Mudah

Sabtu 09 Dec 2023 - 04:04 WIB
Reporter : Eka
Editor : Ros Suhendra

PRABUMULIH – Bank Rakyat Indonesia (BRI) terus memberi makna, dengan meningkatkan pelayanan untuk masyarakat Indonesia.

Di era digitalisasi seperti saat ini, layanan dan digitalisasi yang ditawarkan oleh BRI, untuk masyarakat Indonesia terus berkembang. 

BRI terus meningkatkan layanan dan melakukan transformasi digitalisasi untuk memberikan kemudahan akses pemenuhan kebutuhan bagi masyarakat Indonesia dimanapun berada.

Salah satu layanan yang diberikan yang memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam kehidupan sehari-hari adalah aplikasi digital berupa BRImo atau BRI Mobile banking. 

Hingga saat ini, hapir semua nasabah BRI memiliki satu aplikasi yang menawarkan berbagai pelayanan ini. Sehingga motto pakai BRImo hidup maki praktis kapanpun dan dimanapun, memang benar benar dapat dirasakan oleh setiap masyarakat Indonesia pegguna BRImo.

Seperti dituturkan oleh kurir salah satu expedisi online shop di Prabumulih, Ferdi Rahman namanya. Pria ini selalu mendapatkan paket dengan pembaayaran cash on delivery (COD). 

Namun pada kenyataannya, pelanggannya selalu membayar dengan cara transfer melalui BRImo. “pelanggan saya hanya meyakinkan saja, bahwa barang yang mereka pesan sesuai keinginan. Jadi semua pembayaran menggunakan BRImo,” ujarnya belum lama ini.

Aplikasi yang bisa didownload melalui Google play store setiap HP Android ini, merupakan salah satu solusi untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat di daerah digitalisasi seperti sekarang ini. Karena dengan memegang aplikasi BRImo yang ada di HP Android ini, seseorang tidak perlu membawa uang cash kemana-mana, namun tetap bisa belanja dan memenuhi kebutuhan. 

Hal ini juga Diakui Sinta Novita, salah seorang mahasiswa Universitas Sriwijaya. karena semua kebutuhan makin mudah dipenuhi, dengan hanya menabung di BRI dan memegang HP android yang bisa mengakses aplikasi BRImo. “sejak menjadi nasabaha BRI dan sejak menginstal BRImo, saya nyaris tidak pernah pegang uang cash. Selain minim resiko kehilangan, keamanan BRImo juga lebih terjamin. Dan yang pasti adalah semua masyarakat Indonesia bisa melakukan transaksi non tunai, itu salah satu kemudahan yang sangat saya rasakan,” aku gadis ini. 

Dewasa ini bahkan sebagian besar masyarakat sudah memiliki aplikasi yang dengan semua kemudahan yang ditawarkan in. Bukan hanya bisa bertransaksi ataupun berbelanja antar sesame pemegang rekening BRI saja, namun juga bisa melakukan transaksi lintas bank bahkan ke aplikasi pendanaan lainnya, seperti dana dan juga top up aplikasi lain seperti shopee dan lain lain.

Hal ini tentunya sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan dan kemudahan bagi masyarakat Indonesia yang bisa bertransaksi dengan menggunakan layanan yang disediakan oleh BRI, kapanpun dan dimanapun.

BRI juga salah satu bank yang terdaftar dan diawasi oleh otoritas jasa keuangan dan juga merupakan peserta penjaminan LPS, tentu keamanan nasabah dan juga keamanan tabungan bisa terjamin sehingga nasabah juga merasa aman menitipkan dananya di semua pelayanan keuangan bank BRI. Baik di kantor unit manapun kantor Cabang manapun.

Pemimpin Cabang BRI Kota Prabumulih, Maradong Enrico William, saat dimintai komentarnya pada rabu, 6 Desember 2023, juga membagi tips agar pemegang BRImo tetap aman dan tidak was was, ditengah gempuran banyaknya penipuan berkedok undangan dan aplikasi pembobolan mobile bangking akhir-akhir ini. Selain tidak terburu-buru membuka aplikasi yang masuk ke social media yang digunakan, pria yang akrab di sapa Adong ini, menyarankan agar pemilik akun BRImo sering-sering ganti password.

“jika terdapat keraguan bahwa aplikasi akan diambil alih oleh orang lain, nasabah juga bisa menonaktifkan aplikasi, dengan cara mengubah disable menjadi enable . Sehingga jika terjadi hal yang tidak diinginkan, maka aplikasi dan ATM dalam keadaan tidak aktif, dan tidak dapat digunakan oleh orang lain sebelum pengaturan diubah,” jelas pria berkaca mata ini.

Oh iya, aya tiga anak ini menyampaikan bahwa saat ini juga ada informasi terbaru yang ditawarkan oleh BRI, khususnya untuk masyarakat Indonesia yang bekerja di luar negeri namun ingin memilik asset di Indonesia. Dimulai nabung dengan buka rekening di BRImo yang bisa diakses dari luar negeri. Buka rekening BRI bisa menggunakan nomor handphone luar negeri, caranya siapkan e-ktp nomor handphone dan email aktif dan lakukan verifikasi nomor handphone lewat email. dengan klik link yang dikirimkan ke email, kemudian lakukan perekaman wajah dengan jelas, tunggu proses verifikasi. 

Tags :
Kategori :

Terkait