JAKARTA, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Artis populer Raffi Ahmad mengadakan pertemuan dengan calon presiden Prabowo Subianto di kediamannya pada Selasa, 15 Oktober 2024.
Prabowo memanggil sejumlah tokoh untuk membahas penunjukan calon wakil menteri. Raffi menyatakan kesiapannya untuk mendukung Prabowo, terutama dalam mengelola bidang kepemudaan, kreativitas, dan seni.
“Kita akan sama-sama membantu beliau. Saya akan fokus pada sektor yang saya pahami, yaitu generasi muda, badan kreatif, dan pekerja seni,” kata Raffi setelah pertemuan tersebut.
Meski menunjukkan niat untuk berkontribusi, Raffi menekankan bahwa penentuan posisinya dalam kabinet sepenuhnya merupakan wewenang Prabowo. “Mungkin untuk detail lebih lanjut, biar Pak Prabowo yang mengumumkan,” tegasnya.
BACA JUGA:Kinerja Sri Mulyani: Menyusuri Jalan Stabilitas Ekonomi Indonesia Selama Dekade Terakhir
BACA JUGA:Krisis Keuangan, OJK Cabut Izin 15 Bank BPR
Hari ini, Prabowo kembali memanggil calon menteri dan wakil menteri untuk mendiskusikan lebih lanjut mengenai pemerintahan yang akan datang. Sebelumnya, pada hari Senin, Prabowo telah mengundang 49 calon menteri dari pukul 14.00 hingga 20.00 WIB.
Berikut adalah beberapa tokoh yang disebut-sebut sebagai calon menteri, wakil, dan kepala badan di kabinet Prabowo-Gibran yang sudah hadir di Kertanegara:
1. Anis Matta (Ketum Gelora)
2. Dzulfikar Ahmadi Tawalla (Muhammadiyah)
3. Bima Arya (PAN)
4. Christina Aryani (Golkar)
5. Viva Yoga Mauladi (PAN)
6. Isyana Bagoes Oka (PSI)
7. Budiman Sudjatmiko