Disini Almarhum Ustadz Miftahuddin Akan Dimakamkan

Almarhum Ustadz Miftahudin Semasa Hidup --

Disini Almarhum Ustadz Miftahuddin Akan Dimakamkan

KORANPRABUMULIHPOS.COM- Almarhum Ustadz Miftahuddin SAg MHI, Kasibag Tata Usaha (TU) Kantor Kementerian Agama Kota Prabumulih, tutup usia pada Rabu 19 Juni 2024 sekira pukul 22.19 di RSUD Kota Prabumulih.

Kabar duka yang menyelimuti Kota Prabumulih ini, tersebar diseriap sosial media khususnya group besar WhatsApp. Karena memilki banyak anak asuh di pondok Pesantren Nadhatul Ulama (NU) Prabumulih dan juga sebagai pemuka Agama di Kota Prabumulih,

Hampir semua masyarakat Kota Prabumulih dan sekitarnya mengenal sosok beliau, yang ramah dan penuh senyum.

Informasi tentang kapan dan di mana pelaksanaan pemakaman juga dicari-cari oleh banyak orang, untuk ikut berpartisipasi dan memberikan penghormatan terakhir kepada seorang panutan ini.

BACA JUGA:Ketua PN Ketuk Rumah Warga

Beliau merupakan ketua tanfidziyah atau ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Nahdhatul Ulama Kota Prabumulih, sekaligus pengasuh pondok pesantren NU Desa muara sungai Kecamatan cambai Kota Prabumulih. 

Kepergiannya meninggalkan seorang istri Lismawati SH dan tiga orang Putra yang semuanya sudah remaja dan dewasa.

Kepergian beliau merupakan duka mendalam bagi warga Kota Prabumulih, karena keaktifan beliau di Majelis Taklim dan berbagai aktivitas sosial keagamaan, akan membuat dirinya makin dikenang di masyarakat.

"Rumah duka dekat masjid an-nur Sunda Kelapa gunung ibul, dimakamkan di kompleks pondok pesantren NU, Desa Muara Sungai Kecamatan Cambai Kota Prabumulih, ba'da zuhur hari ini, Kamis 20 Juni 2024," ujar Kepala Kantor Kementerian Agama kota Prabumulih, H Hermadi SAg MSi.

BACA JUGA:Launching Pilkada Prabumulih Pindah ke Parkiran Citimall

Hj Hanuna pengurus Muslimat NU Prabumulih Timur juga menyampaikan duka mendalam atas kepergian seorang Kyai. Karena selama ini dalam komunikasi terus berjalan baik untuk kemajuan NU dan muslimat NU Kota Prabumulih.

"Kami sangat kehilangan guru dan panutan, In syaa Allah diampuni salah khilafnya dan diterima amal ibadahnya. Selamat jalan Kyai, Selamat bertemu dengan pemilikmu," tuturnya.

Diketahui beberapa bulan terakhir, memang seorang kyai yang sempat menjadi KUA Prabumulih Timur ini, sudah bolak-balik rumah sakit untuk melakukan pengobatan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER