Mengenal Bolu Cupu: Makanan Khas Kayuagung yang Menembus Batas Zaman yang Mendapat Sertifikat KIK

Makanan Khas Kayuagung Bolu Cupu--Istimewa

KAYUAGUNG, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Bolu cupu, makanan khas dari Kayuagung yang terbuat dari terigu, gula pasir, dan telur, semakin dikenal luas. 

Hidangan sederhana ini ternyata sangat disukai dan dikenal di berbagai kalangan.

Nyimas Kalung, seorang pengusaha bolu cupu, mengungkapkan bahwa ia telah memproduksi bolu cupu selama lebih dari 30 tahun, yang bahkan telah membantunya menyekolahkan anak-anaknya. 

"Syukurlah, usaha ini masih bertahan hingga saat ini," ujarnya seperti dilansir dari Sumateraekspres.id

BACA JUGA:Peserta Panjat Pinang Sumatera Ekspres Membludak

BACA JUGA:Siswa SD di Betung Diduga Keracunan Setelah Makan Permen Ngipas

Tak jarang, pelanggan bolu cupu ini terdiri dari berbagai kalangan, mulai dari pejabat hingga masyarakat umum.

 Meski sudah memiliki staf, Nyimas, yang biasa dipanggil dengan sapaan akrab Nok Nyimas, tetap terlibat langsung dalam proses pembuatan bolu cupu.

Bolu cupu adalah makanan tradisional yang terus dilestarikan. Dahulu, bolu cupu sering disajikan bersama kue-kue lain untuk menyambut tamu-tamu penting.

Rasa manis dari bolu cupu, ditambah dengan taburan gula di atasnya, menghasilkan tekstur yang garing. Bolu cupu ini tidak mengandung bahan pengawet, sehingga rasa manis dan tekstur garingnya benar-benar berasal dari adonan yang telah dicetak.

BACA JUGA:28 Napi Bebas, 980 Mendapatkan Pengurangan Hukuman di Rutan Pakjo Palembang

BACA JUGA:Tiga Alat Berat Tambang Ilegal Ditemukan Tersembunyi di Hutan Muara Enim

Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata OKI, Ahmadin Ilyas, bolu cupu bisa dengan mudah ditemukan ketika mengunjungi Kayuagung. 

"Kue ini juga telah memperoleh Sertifikat Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) dari Kementerian Hukum dan HAM pada Mei 2023," tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER