Banyak Juga! Populasi Mitsubishi Pajero Sport di Indonesia Tembus Ratusan Ribu

Mitsubishi Pajero Sport facelift. -Foto: Andhika Prasetia-

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Mitsubishi Pajero Sport telah berusia lebih dari 15 tahun di Indonesia. Dengan waktu tersebut, jumlah populasi Pajero Sport di Indonesia mencapai ratusan ribu unit.

Mitsubishi Pajero Sport merupakan salah satu model yang telah lama berkiprah di pasar otomotif Indonesia, terutama di segmen SUV. Tidak heran jika populasinya kini sudah mencapai ratusan ribu unit.

"Selama 15 tahun, terjual lebih dari 200.000 unit. Pajero Sport adalah salah satu produk yang paling mewakili 'Mitsubishi Motors-ness'," ungkap General Manager of Product Strategy Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Guntur Harling, dalam konferensi pers di GIIAS 2024.

Di Indonesia, Pajero Sport pertama kali diperkenalkan pada tahun 2009 dengan generasi pertamanya. Generasi kedua diluncurkan pada tahun 2016, dan pada tahun 2021, Mitsubishi meluncurkan Pajero Sport generasi ketiga.

BACA JUGA:Warga Panik, Driver Ojol Dikira Meninggal Padahal Tertidur

BACA JUGA:Royal Enfield Guerrilla 450: Moge Murah dengan Mesin 450cc, Rilis Besok

Tiga tahun kemudian, tepatnya pada ajang GIIAS 2024, Mitsubishi memperkenalkan Pajero Sport dengan tampilan baru. Selain wajah yang diperbarui menjadi lebih menarik, interior dan fiturnya juga ditingkatkan. Pada bagian eksterior, terdapat grille depan heksagonal dan bumper baru yang memberikan tampilan lebih tegas dan berkarakter, dilengkapi dengan alloy wheel 18 inci desain baru.

Bagian interior kini memiliki warna hitam dan burgundy yang memberikan kesan sporty dan premium. Setirnya disegarkan dengan desain multi-fungsi dan display digital pengemudi 8 inci yang baru. Untuk kenyamanan pengemudi dan penumpang, terdapat fitur nanoe™ X pada Dual Zone AC.

Dari sisi mesin, tidak ada perubahan. Pajero Sport facelift masih menggunakan mesin 4D56 berkapasitas 2.500 cc yang menghasilkan tenaga maksimal 136 PS dan torsi maksimal 324 Nm. Pilihan transmisinya adalah manual 5 percepatan dan otomatis 5 percepatan untuk varian GLX dan Exceed.

Sementara itu, untuk tipe Dakar dan Dakar Ultimate, Pajero Sport tetap ditenagai mesin 4N15 2.442 cc MIVEC Turbocharger yang menghasilkan tenaga 181 PS dan torsi maksimal 430 Nm. Mesin 4N15 dikombinasikan dengan transmisi otomatis 8 percepatan.

Mitsubishi Pajero Sport dilengkapi dengan fitur keselamatan canggih, antara lain Forward Collision Mitigation System, Adaptive Cruise Control, Blind Spot Warning dengan Lane Change Assist, Rear Cross Traffic Alert, Ultrasonic Misacceleration Mitigation System, ABS dengan EBD dan Brake Assist, serta 7 SRS airbag.

Dengan berbagai perubahan ini, Mitsubishi menargetkan Pajero Sport tetap mendominasi kelasnya dengan penjualan sekitar 1.000 unit per bulan. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER