18 Hewan Kurban dari Polres Prabumulih

18 Hewan Kurban dari Polres Prabumulih --

//Dibagikan ke Masyarakat Sekitar dan Kurang Mampu melalui Bhabinkamtibmas

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Polres Prabumulih menyembelih sebanyak 18 ekor hewan kurban pada momentum Idul Adha 1445 Hijriah, Senin 17 Juni 2024.

Adapun hewan kurban tersebut terdiri dari, 12 ekor kambing dan 6 ekor sapi. Kurban disembelih di Masjid Nur Arafah Polres Prabumulih.

Penyembelihan hewan kurban dj Mako Polres itu dipimpin langsung oleh Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK, yang disampaikan oleh Wakapolres Kompol Eryadi Yuswanto SH MH.

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK, saat sambutan mengungkapkan Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat bagi umat Muslim untuk bersyukur atas segala karunia yang telah diberikan oleh Allah SWT. 

BACA JUGA:Warga Sekitar Masjid Miftahul Semuanya Mendapatkan Daging Qurban

BACA JUGA:Idul Adha 1445 H ada 13 Kurban di Desa Jiwa Baru Lubai Muara Enim, Penyembelihan Sekaligus di Lapangan

"Mari kita jadikan Hari Raya Idul Adha ini sebagai momentum untuk bersyukur kepada Allah SWT," ungkapnya.

Kapolres Endro Aribowo menekankan, bahwa Hari Raya Idul Adha atau lebaran kurban tidak hanya mengajarkan tentang ibadah semata, tetapi juga menanamkan nilai-nilai solidaritas dan kepedulian sosial terhadap sesama. 

Menurutnya, nilai-nilai ini sangat sejalan dengan tugas kepolisian yang berperan sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. 

"Hari Raya Idul Adha mengajarkan kita tentang solidaritas dan kepedulian sosial terhadap sesama.

BACA JUGA:Sholat Ied Idul Adha di Desa Pangkul, Pj Wako Sampaikan Ini

BACA JUGA:Warga Sekitar Masjid Miftahul Semuanya Mendapatkan Daging Qurban

Dan ini sejalan dengan tugas Polri selaku pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat," ujarnya dengan penuh semangat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER