15 Vitamin Penambah Nafsu Makan Anak yang Bagus
--
PRABUMULIHPOS - Memastikan anak mendapatkan asupan nutrisi yang cukup seringkali menjadi tantangan bagi orang tua, terlebih dengan si kecil yang memiliki nafsu makan yang rendah. Solusi dari permasalahan tersebut salah satunya adalah memberikan vitamin penambah nafsu makan untuk anak.
Jika si kecil mengalami susah makan dan Mama dan Papa khawatir. Mama dan Papa dapat konsultasikan dengan dokter spesialis anak melalui layanan di KlikDokter, ya.
Namun, solusi lain dari hal ini adalah Mama dan Papa dapat memberikan vitamin penambah nafsu makan yang bagus dan baik untuk memastikan si kecil mendapatkan nutrisi seimbang untuk tumbuh kembangnya.
Nah, apa saja vitamin penambah nafsu makan anak yang baik dan bagus untuk pertumbuhan anak? Mama dan Papa bisa simak daftar rekomendasinya berikut ini.
1. Blackmores Kids Fruit Fishies
Rekomendasi pertama untuk Mama dan Papa adalah Blackmores Kids Fruity Fishies. Produk ini merupakan vitamin dan mineral yang secara khusus diformulasikan untuk anak.
Vitamin ini juga berfungsi untuk menjaga kesehatan tubuh, kesehatan mata, dan mendukung pertumbuhan perkembangan otak anak.
Jika Mama dan Papa memberikan vitamin, kebutuhan vitamin dan mineral dalam tubuh si kecil dapat terpenuhi dengan baik.
Produk ini mengandung Konsentrat omega-3 ikan-trigliserida 500 mg, Eicosapentaenoic acid (EPA) 180 mg, Docosahexaenoic acid (DHA) 120 mg, d-alpha-tocopheryl acetate (Vitamin E) 11 mg.
Nah, Mama dan Papa dapat memberikannya pada si kecil dengan usia di atas 2 tahun sebanyak 1 tablet dalam sehari, ya. Pastikan untuk diberikan pada si kecil setelah makan, ya.
Mama dan Papa bisa dapatkan produk Blackmores Kids Fruity Fishies melalui KALStore dengan kisaran harga 170ribu rupiah, ya.
2. Vitabumin
Produk Vitabumin satu ini juga untuk membantu Mama dan Papa dalam menjaga pertumbuhan kesehatan pada anak. Vitabumin mengandung madu murni dengan extra albumin ikan gabus dan temulawak. Nah, kandungan ini berfungsi untuk menambah nutrisi dan memberikan nafsu makan pada si kecil, ya Mama dan Papa.
Selain kaya nutrisi, Vitabumin juga dapat membantu tubuh si kecil untuk menyerap saripati gizi makanan sehingga dapat meningkatkan berat badan pada anak.