PJ Wako Nyoblos di TPS 20
Pj Wako Prabumulih H Elman ST MM. Foto: ist --
PRABUMULIH - Hari ini, 14 Februari 2024 Penjabat Walikota Prabumulih H Elman ST MM, beserta sang istri Hj Windriana Elman akan mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 20.
TPS tersebut, tak jauh dari rumah pribadi Pj Walikota yakni di RT 2 RW 5 Kelurahan Prabumulih Kecamatan Prabumulih Barat Kota Prabumulih.
"Pak Wali akan nyoblos di TPS 20," kata Lurah Kelurahan Prabumulih Rika Krizna, dikonfirmasi Selasa 13 Februari 2024.
Rika menuturkan, pihaknya sudah meninjau lokasi TPS tersebut. "Tadi malam sudah kita cek," ucapnya.
BACA JUGA:Peluang Kerja! PT PAMA Buka Lowongan Banyak Posisi
Sementara itu, Pj Walikota Prabumulih H Elman ST MM menuturkan akan mencoblos di dekat rumah pribadinya
"Pagi nyoblos dulu di TPS dekat rumah, setelahnya kita akan keliling mantau," ujar Elman.
Dalam kesempatan itu, orang nomor satu di Kota Prabumulih ini mengajak masyarakat untuk menyalurkan hak pilihnya.
Yakni dengan mendatangi TPS. "Marilah ramai ramai kita datang ke TPS, untuk mengalirkan hak pilih, jangan tidak milih," tuturnya.
BACA JUGA:Karya Mulya TPS Terjauh, Dikawal 2 Polisi
Elman mengajak masyarakat bersama sama menjaga kondusifitas, sehingga pelaksanaan Pemilu berjalan aman dan lancar.
"Mari kita jaga ketertiban dan keamanan di lingkungan kita dan semoga penyelenggaraan pemilu harapan kita semuanya berjalan lancar," tukasnya.
Pj Walikota Prabumulih juga melakukan patroli dengan meninjau PPS untuk memastikan Pendistribusian Logistik pemilu.
Saat meninjau PPS, Pj Walikota bersama Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIk, Kasat Intel M Ridho Saputra SH, Inspektur H Indra Bangsawan SH MM.(*)