Persiapkan SDM Kompeten Untuk Berkompetisi

Persiapkan SDM Kompeten Untuk Berkompetisi--

PRABUMULIH - Madrasah Tsanawiyah Negeri (Mts N ) Prabumulih, persiapkan sumber daya manusia (SDM),  siswa yang berkompeten untuk mengikuti berbagai kompetisi. Diantaranya kegiatan rutin, yaitu Kompetisi sains Madrasah (KSM)

Untuk mempersiapkan peserta didik yang memiliki daya saing di bidang akademik, khususnya persiapan untuk mengikuti KSM, yang rutin diselenggarakan oleh Kementerian Agama, maka diadakan pembinaan secara intensif dan rutin kepada peserta didik yang berminat mengikuti perlombaan KSM.

"Tidak hanya dipersiapkan untuk KSM, namun siswa MTs negeri juga dipersiapkan untuk  mengikuti kegiatan lomba lainnya, seperti olimpiade, cerdas cermat dan lain sebagainya," ujar guru mata pelajaran (mapel) IPS di MTs, Esfa Ayu SPd.

BACA JUGA:Belajar Dengan Cara Praktik Langsung Lebih Mudah Diingatkan

Kegiatan ini dilakukan setiap seminggu sekali pada hari selasa, selepas peserta didik mengikuti kegiatan belajar mengajar. Metode yang dilakukan dalam pembinaan adalah memperdalam materi dan lebih banyak mengerjakan soal-soal dengan tingkat HOTS dan disesuaikan dengan kisi-kisi KSM atau lomba sejenisnya.

Ekskul ini sendiri dibimbing oleh tiga orang guru pembimbing, yang disesuaikan dengan mapel masing-masing, sesuai peminatann siswa. Adapun untuk mapel IPA dibimbing oleh Ibu Indri Pratiwi MPd, mapel MTK oleh Ibu Yuliarti, SPd.

"Dengan sering mengikuti bimbingan akademik seperti sekarang, maka para siswa diharapkan lebih siap untuk mengikuti berbagai kompetisi nanti, dan siap menjadi siswa berprestasi," harapnya.(05)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER