Perbandingan Lengkap Galaxy Tab S11 dan Xiaomi Pad 8, Unggul di Mana?
Perbandingan Lengkap Galaxy Tab S11 dan Xiaomi Pad 8, Unggul di Mana?--Foto: Prabupos
4. Sistem Operasi dan Fitur Produktivitas
Galaxy Tab S11 menjalankan Android 16 dengan One UI 8 dan dijamin update hingga 7 tahun.
Tablet ini juga mendukung Samsung DeX, serta berbagai aplikasi kreatif seperti Goodnotes, LumaFusion, dan Clip Studio Paint, lengkap dengan integrasi AI Google Gemini.
Xiaomi Pad 8 menggunakan Android 16 dengan HyperOS 3. Walau belum ada kepastian soal durasi update, tablet ini mendukung berbagai fitur produktivitas seperti split screen dan sinkronisasi lintas perangkat dengan Windows maupun Mac.
Untuk sektor kamera, Galaxy Tab S11 membawa kamera utama 13MP dan kamera depan 12MP dengan kemampuan rekam 4K@30fps.
Sedangkan Xiaomi Pad 8 menawarkan kamera utama 13MP dan kamera depan 8MP ultrawide, dengan perekaman 4K@60fps.
Keduanya juga dilengkapi empat speaker Dolby Atmos untuk pengalaman audio lebih imersif.
BACA JUGA:Poco M7 Plus, Smartphone Murah dengan Baterai 7.000mAh dan Layar 144Hz
BACA JUGA:POCO C85 Resmi di Indonesia, Ponsel Rp1 Jutaan dengan Performa Gahar!
5. Baterai dan Harga
Galaxy Tab S11 memiliki baterai berkapasitas 8.400 mAh dengan dukungan fast charging 45W.
Sementara Xiaomi Pad 8 menawarkan daya lebih besar, yaitu 9.200 mAh, dengan pengisian cepat 45W serta fitur reverse charging 22,5W.
Untuk harga, Samsung Galaxy Tab S11 (Wi-Fi 12/256GB) dijual sekitar Rp14,9 juta, dan versi 5G mencapai Rp16,4 juta.
Sedangkan Xiaomi Pad 8 di pasar Tiongkok dibanderol mulai Rp5,1 jutaan (8/128GB) hingga Rp7 jutaan (12/256GB).
Jika masuk ke Indonesia dengan kisaran harga serupa, tentu menjadi opsi menarik bagi pengguna dengan budget terbatas.

