TP PKK Prabumulih Dorong Pemanfaatan Serat Daun Nanas Jadi Produk Unggulan

TP PKK Prabumulih Dorong Pemanfaatan Serat Daun Nanas Jadi Produk Unggulan--

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Ketua Tim Penggerak PKK Kota Prabumulih, Hj. Linda Apriana Arlan, bersama Wakil Ketua Nuning Mulya Franky, melakukan kunjungan lapangan ke kebun nanas di Desa Pangkul pada Jumat 18 April 2025.

Kunjungan ini menjadi momen penting untuk menggali potensi pertanian lokal, khususnya dalam pemanfaatan tanaman nanas sebagai sumber produk unggulan daerah.

Dalam kesempatan tersebut, Hj. Linda Apriana dan Nuning Mulya terlibat dalam dialog interaktif dengan para petani nanas setempat. 

Dari hasil kunjungan tersebut diketahui, serat dari daun nanas memiliki potensi ekonomi tinggi karena bisa diolah menjadi bahan tekstil, tas, dompet, hingga berbagai produk kerajinan yang bernilai seni.

BACA JUGA:TP PKK Prabumulih Sambangi 4 Posyandu: Salurkan Bantuan Gizi untuk Balita dan Ibu Hamil

BACA JUGA:Gencarkan 10 Program Pokok, TP PKK Prabumulih Koordinasi dengan OPD

“Kami sangat bangga melihat semangat para petani dan pelaku usaha di sini. Kreativitas mereka patut diapresiasi," ujar Ketua TP PKK Hj Linda Arlan.

Terlebih, nanas image yang selama ini hanya sekedar buah. Memiliki manfaat lebih dari itu. "Apalagi serat daun nanas ini bisa menjadi produk khas dan andalan Kota Prabumulih,” lanjutnya.

Kunjungan dilanjutkan ke sentra tenun milik Ibu Rita Mulyadi yang terletak di Jalan Cendrawasih, Kelurahan Gunung Ibul. 

Di tempat ini, Hj. Linda dan Nuning menyaksikan langsung proses pengolahan serat daun nanas, mulai dari tahap pemintalan hingga menjadi kain tenun berkualitas tinggi.

BACA JUGA:Dipimpin Hj Linda Arlan, TP PKK Prabumulih Langsung Action: Kunjungi PAUD hingga Bantu Warga Sakit

BACA JUGA:PKK Prabumulih Pererat Silaturahmi, Perkuat Sinergi antar Organisasi

Sentra tenun yang diberi nama "Riady" ini menjadi bukti nyata bahwa limbah pertanian bisa disulap menjadi produk kreatif bernilai ekonomi tinggi. Tak hanya itu, usaha ini juga berkontribusi besar dalam memberdayakan perempuan dan memperkuat sektor ekonomi kreatif berbasis kearifan lokal. 

"Kita melihat langsung prosesnya, dan ini sangat potensi menjadi ekonomi kreatif lokal," tukasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER