Diserbu Emak - emak, Layanan KB Gratis di Puskesmas Pasar Prabumulih Over Target

Diserbu Emak - emak, Layanan KB Gratis di Puskesmas Pasar Prabumulih Over Target--
PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Emak - emak usia subur menyerbu Puskesmas Pasar Kelurahan Mangga Besar Kecamatan Prabumulih Utara, Rabu, 26 Februari 2025.
Ternyata, kehadiran emak emak tersebut untuk mengikuti kegiatan layanan Keluarga Berencana (KB) serta kesehatan reproduksi yang diselenggarakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) Kota Prabumulih.
Kegiatan tersebut meliputi berbagai layanan, seperti KB suntik, implan, pemeriksaan IVA, dan lainnya. Para ibu yang hadir menunjukkan antusiasme tinggi, bahkan banyak di antara mereka yang telah mengantre sejak lama untuk mendapatkan layanan kontrasepsi secara gratis.
Dari pantauan, pelayanan kesehatan reproduksi dan KB dihadiri oleh Staff Ahli Bidang Pemerintahan dan Politik Kota Prabumulih Hj. Reni Indayani, S.K.M bersama Ketua TP PKK Kota Prabumulih Hj. Linda Arlan, Wakil Ketua TP PKK Nuning Mulya Franky, Ketua Darma Wanita Hj. Windriana Elman.
BACA JUGA:Penipuan Lowongan Kerja Mengatasnamakan Puskesmas Karang Raja, Warga Diimbau Waspada Hoax!
BACA JUGA:Berulang Tahun, Yuk Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas; Ini Alamat 9 Puskesmas di Kota Prabumulih
"Kami menggelar pelayanan KB dengan pendekatan langsung di fasilitas kesehatan. Hari ini, kegiatan tersebut dilaksanakan di kawasan pasar," ujar Kepala DPPKBPPPA Prabumulih, Eti Agustina SKM MSi, dibincangi disela - sela kegiatan.
Pelayanan KB bertujuan untuk melayani 50 peserta untuk setiap metode, yaitu KB Implan, KB Suntik, Pil, dan Metode Operasi Wanita (MOW). "Alhamdulillah, kami sudah melampaui target untuk semua metode, kecuali MOW," jelasnya.
Karena bulan Ramadhan yang akan datang, kegiatan ini hanya difokuskan di Puskesmas Pasar. Layanan di Puskesmas lain akan dilanjutkan setelah bulan suci Ramadhan.
"Harapan kami, dengan kegiatan ini, kami bisa mengingatkan masyarakat, terutama yang berada di masa subur, untuk menggunakan kontrasepsi guna mengendalikan pertumbuhan penduduk dan menciptakan masyarakat yang sehat, menuju Prabumulih MAS 2030," tambahnya.
BACA JUGA:Hari Pertama CKG, Warga Prabumulih Antusias, Pj Wako: Jangan Sungkan Cek Kesehatan di Puskesmas
BACA JUGA:Cek Kesehatan Gratis Kado Ulang Tahun Mulai 10 Februari; Semua Puskesmas di Prabumulih Siap
Ketua TP PKK Kota Prabumulih, Linda Arlan, yang hadir bersama Wakil Ketua TP PKK, memberikan apresiasi dan mendorong masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan ini. "Kegiatan ini sangat bermanfaat, dan kami mengapresiasi pelaksanaannya," tutupnya.
Sementara itu, salah satu peserta mengaku senang bisa mengikuti program KB gratis. "Tadi pake KB suntik, cocoknya yang itu. Alhamdulillah dapat ongkos tadi," ucap salah satu peserta pelayanan KB gratis.(*)