KBSee 2024: Dapatkan Beasiswa Miliaran Rupiah, Peluang Bagi Siswa SD & MI

--

JAKARTA - Kesatuan Bangsa School (KBS) kembali membuka peluang bagi peserta didik SD dan MI untuk meraih beasiswa dengan total miliaran rupiah. 

Kesatuan Bangsa School Entrance Examination (KBSee) tahun ini diharapkan lebih meriah dengan mengundang para siswa dari seluruh Indonesia. 

Tidak dapat dipungkiri bahwa selama 3 tahun berjalan KBSee menjadi salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu para orang tua dan peserta didik. 

"Tahun ini KBSee sengaja dibuat dalam skala nasional untuk memberikan kesempatan kepada seluruh siswa,” kata Ahmad Ihsanuddin, Public Relation sekaligus Ketua KBSee 2024, dalam keterangannya, Senin (11/12).

Melansir laman resmi website Sekolah Kesatuan Bangsa, para pemenang KBSee nantinya berkesempatan bergabung sebagai siswa KBS tahun ajaran 2024/2025. Full beasiswa pun diberikan jika para pemenang nantinya memenuhi kriteria yang ditetapkan oleh panitia. 

Kepala SMP Kesatuan Bangsa Ahmad Fauzi menambahkan beasiswa yang ditawarkan kali ini juga membuka jalan bagi peserta didik meningkatkan setiap minat dan bakat masing-masing untuk menjadi yang terbaik dalam bidangnya, menjunjung tinggi karakter, nilai-nilai keagamaan, serta aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.

Sekolah Kesatuan Bangsa merupakan salah satu Satuan Pendidikan Kerja Sama (SPK) di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dalam peningkatan mutu pendidikan dan pelayanan pendidikan senantiasa berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan setempat. 

"Melalui kegiatan KBsee 2024, sekolah berasrama ini bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan untuk melahirkan generasi emas penerus bangsa," ungkap Ahmad.

Materi tes berupa matematika, IPA, bahasa Inggris, dan penalaran yang diujikan dalam KBSee diharapkan secara holistik mengukur kemampuan siswa secara adil di seluruh Indonesia secara online. Siswa yang lolos dalam tahap penyisihan ini nantinya akan diundang untuk mengikuti tes secara langsung di Sekolah Kesatuan Bangsa. 

Pendaftaran melalui tautan https://s.id/PendaftaranKBSee2024 

Adapun jadwal kegiatan meliputi registrasi KBSee pada 10 Desember 2023 - 31 Januari 2024. Online Technical Meeting, 1 Februari 2024. Babak penyisihan (online) pada 3 Februari 2024, babak final (offline) 17 Februari. Pengumuman pemenang 21 Februari 2024.

Lebih lanjut dikatakan Ahmad Fauzi, peluang emas ini terbuka bagi mereka yang ingin mengejar mimpi dan meningkatkan potensi akademiknya. 

"KBSee 2024 tak hanya menawarkan beasiswa besar, tetapi juga kesempatan untuk bergabung dalam lingkungan pendidikan unggul di Kesatuan Bangsa School," pungkasnya. (jpnn.com)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER