OGAN ILIR - Dinas Perikanan Kabupaten OGAN ILIR, ditunjuk sebagai leading sector lomba bidar mini dalam rangka HUT ke-20 Kabupaten OGAN ILIR.
Saat ini, Dinas Perikanan Kabupaten Ogan Ilir tengah membuka pendaftaran bagi peserta yang akan mengikuti lomba bidar mini dalam rangka HUT ke-20 Kabupaten Ogan Ilir.
"Mulai kemarin kita membuka pendaftaran lomba bidar mini," terang Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Ogan Ilir, Bustanul Arifin, Kamis, 4 Januari 2024.
BACA JUGA:Warga Diminta Waspada, Nomor Ponsel Wakapolres PALI Diretas, Pelaku Kirim Aplikasi Undangan
Menurut Bustanul, peserta lomba bidar mini ini berisikan lima orang pendayung dalam satu perahu. Untuk total hadiah, Dinas Perikanan Kabupaten Ogan Ilir menyiapkan total Rp 20 juta.
"Untuk pelaksanaan lomba bidar mini ini akan diselenggarakan pada tanggal 6 Januari 2024, di kawasan Tanjung Senai Indralaya," lanjutnya.
Sebagaimana diketahui, selain lomba bidar mini, Pemkab Ogan Ilir juga menggelar festival layang-layang pada 11 Januari 2024. Direncanakan, festival layang-layang dipusatkan di Tanjung Senai.
"Menurut rencana akan ada festival layangan aduan serta layangan hias," terang Ketua Panitia Lomba Layang-Layang dalam rangka HUT ke-20 Kabupaten Ogan Ilir, Astuti.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, perayaan HUT ke-20 Kabupaten Ogan Ilir, akan dikemas secara meriah oleh Pemkab Ogan Ilir.
Sederet artis ternama ibukota, direncanakan akan memeriahkan HUT ke-20 Kabupaten Ogan Ilir pada pembukaan dan penutupan pesta rakyat.
BACA JUGA:Pemohon Pembuatan SKCK di Polres OKI Membludak, Sehari Capai 300 Pemohon
Menurut Sekretaris Panitia HUT ke-20 Kabupaten Ogan Ilir, Sunarto, artis-artis yang akan memeriahkan HUT ke-20 Kabupaten Ogan Ilir adalah Nassar, Rita Sugiarto, hingga DEWA 19.
"Jadi untuk malam pembukaan pesta rakyat itu ada King Nassar sama Rita Sugiarto, dan penutupan DEWA 19," ungkapnya.
Pembukaan pesta rakyat akan berlangsung pada 7 Januari 2024. Sedangkan untuk penutupan akan berlangsung pada tanggal 12 Januari 2024.
"Alhamdulillah, semua artis sudah kita lakukan pembayaran uang muka. Mudah-mudahan tidak ada kendala hingga tampil nanti di Tanjung Senai," harapnya.