Berkumur dengan menggunakan air garam merupakan salah satu obat batuk alami lainnya. Air garam dapat bermanfaat untuk meredakan sakit dan gatal pada tenggorokan.
Larutan air garam akan memberikan reaksi dengan mengeluarkan lendir yang bertumpuk.
Berikut cara membuat larutan air garam untuk berkumur :
Campurkan setengah sendok teh garam kedalam secangkir air hangat kemudian aduk hingga tercampur dan menjadi larut.
Kemudian diamkan sejenak hingga agak dingin
Lalu minum larutan air garam tersebut dan diamkan beberapa saat di belakang tenggorokan, setelah itu keluarkan cairan larutan garam.
Lakukan beberapa kali hingga rutin dan batuk menjadi mereda
Perhatikan agar hal ini tidak dilakukan oleh anak kecil ya apalagi seseorang yang ada riwayat terkena tekanan darah tinggi.
3. Nanas
Buah nanas mengadung enzim bromelain. Senyawa ini mempunyai sifat anti-inflamasi dan sifat mukolitik yang dapat memecahkan lendir serta mengeluarkannya dari dalam tubuh.
Mengkonsumsi nanas untuk meredakan gejala batuk bisa dengan memakannya langsung ataupun dengan membuat jus nanas untuk mengurangi lendir yang ada di tenggorokan serta menekan batuk.
4.Teh chamomille
Mengkonsumsi teh chamomille bisa membantu melegakan tenggorokan, selain itu juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh agar terhindar dari berbagai virus yang menyebabkan batuk.
Teh chamomille memiliki kandungan flavonoid yang berasal dari kandungan chamomille.
5. Yogurt
Obat alami untuk meredakan batuk lainnya yaitu mengkonsumsi yogurt. Merupakan salah satu jenis makanan yang akan mempercepat penyembuhan batuk.