Presiden Jokowi Mulai Berkantor di IKN: Pembangunan Kantor Presiden Hampir Rampung

Presiden Jokowi Mulai Berkantor di IKN: Pembangunan Kantor Presiden Hampir Rampung--Foto:ist

Presiden Jokowi Mulai Berkantor di IKN, Pembangunan Kantor Presiden Hampir Rampung

KORANPRABUMULIHPOS.COM – Beberapa proyek infrastruktur di Ibu Kota Nusantara (IKN) di Provinsi Kalimantan Timur telah selesai. 

Pembangunan Kantor Presiden juga telah rampung, meski masih dalam tahap penyelesaian akhir.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mulai berkantor di IKN pada hari ini, Senin, 29 Juli 2024, 

setelah melakukan kunjungan kerja (kunker). Kunjungan tersebut mencakup dua agenda utama: rapat dengan pihak otorita IKN dan pertemuan dengan jajaran forkopimda Kalimantan Timur.

BACA JUGA:Final Piala AFF U-19: Indonesia Siap Hadapi Thailand di GBT

BACA JUGA:Prabumulih Bangga! Pj Wako Serahkan Penghargaan untuk Siswa Berprestasi FLS2N dan O2SN, Ini Daftarnya

Menurut Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana telah menginap di Kantor Presiden di IKN sejak 28 Juli 2024 dan dijadwalkan berada di IKN selama tiga hari ke depan.

Pembangunan kantor presiden mencatatkan pencapaian signifikan dengan selesainya pemasangan bilah garuda. 

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melaporkan bahwa total 4.650 bilah telah terpasang. 

Menteri PUPR dan Plt Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono, mengungkapkan bahwa pemasangan bilah terakhir merupakan bagian dari penyelesaian gedung Kantor Presiden di Kawasan Inti Pusat Pemerintah (KIPP) IKN.

BACA JUGA:Penyegaran! Kapolri Mutasi 157 Pati dan Pamen Polri : Enam Jabat Kapolda

BACA JUGA:30 ASN Ajukan Pengunduran Diri :Maju Pilkada 2024, Ada ASN Pemkot Prabumulih

Sejak pemasangan bilah pertama pada 17 September 2023, proses telah berjalan hingga tahap penyelesaian akhir. Kepala Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN, Danis H. Sumadilaga, menyatakan bahwa kemajuan pembangunan gedung telah mencapai lebih dari 90 persen. 

Tag
Share
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER