Ini Nama Pemenang Lomba Mewarnai HANI 2024

--

KORANPRABUMULIHPOS.COM- Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Prabumulih, gelar lomba mewarnai dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2024.

Lomba tingkat SD yang membawa tema tentang Masyarakat bergerak bersama, melawan narkoba mewujudkan Indonesia bersinar. 

Berbagai hasil karya yang dihasilkan, benar benar bagus sehingga para juri bingung untuk memutuskan sebagai pemenang. Hingga pada akhirnya memutuskan nama pemenang yang benar benar selektif dengan berbagai kriteria penilaian.

"Alhamdulillah meski para juri sempat kebingungan menentukan pemenang, namun dengan berbagai pertimbangan dan melihat hasil karya terbaik, akhirnya dewan juri memutuskan nama pemenang," ujar Kepala BNN Prabumulih, AKBP Pauzia SP MSi, Sabtu 29 Juni 2024 

BACA JUGA:Implementasikan Kurikulum Merdeka melalui Gelar Karya P5

BACA JUGA:5 Kampus Swasta Terbaik di Indonesia, dan Besaran Dana Kuliahnya!

Wanita ini menjelaskan, nama pemenang Lomba mewarnai BNN Prabumulih, merupakan pemilik hasil karya terbaik untuk mensosialisasikan baya narkoba, stop narkoba dan jangan coba coba kenali narkoba.

Berikut nama pemenang lomba mewarnai. juara 1  atas nama Shakira Putri Irawan SD IT Al Malik. Juara 2 Aleeza bunga syahira dari SD Palm kids juara 3 Fatir haikal prawira SDN 28 Prabumulih, juara 4 Junesya Septi SDN 48 Prabumulih juara 5 Mada fajria Salsabila SDN 1 dan juara 6 Hafizah Az-Zahra SDN 37 Prabumulih

Ia mengatakan, melalui giat perayaan HANI 2024, ia mengajak agar Masyarakat bersih dari narkoba melalui pendekatan. karena kejahatan narkotika merupakan kejahatan nyata dan merupakan Ancaman bagi generasi penerus bangsa. 

Narkoba susah di berantas karena menguntungkan bandarnya. Karena itu, Dia juga mengajak agar Masyarakat Prabumulih berkomitmen bersama untuk tidak bersentuhan dengan narkoba.

"Tolong bantu kami dengan berkomitmen bersama untuk tidak menyentuh narkoba, memberantas peredaran dan berkomitmen untuk mencegah masuknya peredaran narkoba di Kota Prabumulih," ajaknya.

Dia juga berterimakasih kepada stakeholder Pemerintah Daerah serta elemen masyarakat yang ada di Kota Prabumulih. Karna BNN Kota Prabumulih didukung penuh untuk melaksanakan kegiatan sosialisasi pemberatan narkotika di Kota Prabumulih, kapan dan dimanapun .(05)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER