Ini Pentingnya Rapor Hasil Belajar Siswa

Para guru saat berdiskusi masalah hasil belajar siswa--

KORANPRABUMULIHPOS.COM- Laporan evaluasi hasil belajar siswa, dituliskan pada sebuah dokumen yaitu rapor. Nilai rapor ditulis berdasarkan hasil belajar siswa dalam satu semester dan ditulis pada akhir semester.

Evaluasi hasil pembelajaran sangatlah penting dilakukan, karena guru harus mengetahui efektif atau tidaknya suatu sistem pembelajaran yang diterapkan oleh tenaga pendidik. 

Karena bila seorang pendidik tidak melakukan evaluasi, sama saja tenaga pendidik tersebut tidak ada perkembangan dalam merancang sistem pembelajaran.

Saat ini pada masa merdeka belajar, hasil evaluasi dituangkan pada Raport Kurikulum Merdeka. raport yang digunakan untuk melaporkan hasil belajar siswa dengan menekankan pada sejauh mana peserta didik mampu mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan.

BACA JUGA:Enam Santri Angkatan Pertama Darussalam Hafal 30 Juz

BACA JUGA:CGP Angkatan 11 Mulai Lokakarya Orientasi

Raport tersebut merupakan hal penting karena untuk melihat berbagai permasalahan yang dihadapi oleh siswa di sekolah, peserta capaian pembelajaran yang dapat dilihat dalam kurun waktu tertentu melalui raport hasil belajar siswa. 

"Rapun juga sangat penting sebagai alat komunikasi antar siswa dan guru, menjadi sebagai motivasi belajar siswa dengan melihat Hasil capainya nilainya Selama belajar satu semester, dan juga yang jelas merupakan bukti prestasi akademik dan  keterampilan siswa," ujar koordinator pengawasan, Darmadi SPd MSi.

Lebih jauh di mengatakan, bahwa raport juga memiliki peran yang sangat penting dalam pendidikan siswa. Apalagi ditingkat SMK, Lebih dari sekadar catatan nilai, raport mencerminkan perkembangan akademis, keterampilan praktis, dan soft skills yang sangat relevan dengan dunia kerja. 

"Dengan menggunakan raport sebagai alat evaluasi dan perencanaan, siswa SMK dapat lebih siap menghadapi tantangan dan peluang di masa depan, untuk mendukung dan mengarahkan siswa menuju sukses dalam pendidikan dan karir," ujar pria yang juga merupakan Kepala SMK PGRI 2 Prabumulih ini.(05)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER