Purnawirawan Polri Meninggal dalam Kecelakaan Lalu Lintas di Lubuklinggau

Purnawirawan Polri Meninggal dalam Kecelakaan Lalu Lintas di Lubuklinggau--

LUBUKLINGGAU – Seorang purnawirawan Polri, Kompol Sudarno, meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada Selasa, 5 Juni 2024, sekitar pukul 20.15 WIB. Insiden tersebut terjadi saat beliau mengendarai sepeda motor Honda Scoopy dengan nomor polisi BG-3709-HAF di Jalan HM Soeharto, RT 07, Kelurahan Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan I, kota Lubuklinggau.

Saat itu, Kompol Sudarno melaju dari arah Simpang Periuk menuju Lubuk Kupang. Dari arah yang sama, datang sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi BG-4157-GL yang dikendarai oleh M. Rifki Nanda. Sepeda motor yang dikendarai Sudarno melebar ke arah kanan dan ditabrak dari belakang oleh Honda Beat.

Akibat tabrakan tersebut, kedua pengendara terjatuh dari motor masing-masing. Kompol Sudarno mengalami luka parah di bagian kepala dan bengkak, serta tidak sadarkan diri. Beliau kemudian dirujuk ke RS Siti Aisah, namun sayangnya meninggal dunia saat mendapatkan perawatan medis. Sedangkan pengendara Honda Beat, Rifki Nanda, hanya mengalami luka lecet di pergelangan kaki kanan dan kiri, dan tidak memerlukan perawatan medis.

Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha, melalui Kasat Lantas AKP Agus Gunawan, membenarkan adanya insiden tersebut. "Kecelakaan ini mengakibatkan satu korban meninggal dunia, yakni seorang purnawirawan Polri," jelasnya. Pihak kepolisian telah mengamankan sejumlah barang bukti berupa kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.

BACA JUGA:Api Mengamuk! Dua Rumah Panggung di Muara Enim Hangus Terbakar

BACA JUGA:Parah! Lagi Main Game Online, Pria di Lahat Meninggal Dibacok, Pelaku Lukai Polisi saat Diciduk

Kompol Sudarno diketahui pernah menjabat di berbagai posisi penting, termasuk KBO Reskrim Polres Lubuklinggau, Kapolsek Lubuklinggau Utara, dan Kabag Log di Polres Muratara.

Insiden ini menambah daftar panjang kecelakaan lalu lintas yang terjadi di wilayah tersebut. Sebelumnya, pada Senin, 20 Mei 2024, seorang pengendara sepeda motor tewas terlindas truk tangki di Jalan MP Mangkunegara, Kenten Palembang. Lokasi ini sama dengan tempat kecelakaan maut yang merenggut nyawa Tarisha, seorang mahasiswi UMP, pada Senin, 6 Mei 2024.

Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap insiden-insiden tersebut dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi yang ada di tempat kejadian perkara. (zul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER