2024, 31 CJH Tunda Keberangkatan

Calon jemaah haji Kota Prabumulih saat melakukan rekam biometrik di Kantor Kemenag. Foto: prabupos --

PRABUMULIH  - Dari total 216 Calon Jemaah Haji (JCH) Kota Prabumulih, 31 diantaranya dipastikan tak akan berangkat di tahun 2024 ini.

Hal itu dikarenakan, 31 orang sudah menyatakan menunda keberangkatan atau batal berangkat haji tahun 2024.

Data itu berdasarkan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Prabumulih bidang Haji dan Umroh, per Jumat 2 Februari 2024.

"Yang tunda ada 31 jemaah," kata Kepala Kantor Kemenag H Hermadi SAg melalui Kasi penyelenggara Haji dan Umroh Muhammad Dhafir SAg MSi belum lama ini.

BACA JUGA:Atasi Banjir Kelekar, Bakal Bangun 4 Kolam Retensi

Ditanya mengenai alasan penundaan keberangkatan, Dhafir mengaku tak mengetahui.

"Alasannya kita tidak mengetahui, namun ada yang karena tidak istitoah yakni 1 lansia," tuturnya.

Jemaah yang menunda tersebut ungkap dia, sudah membuat surat pernyataan menunda keberangkatan.

Nah, jika dibandingkan tahun 2023 lalu. Jumlah jemaah yang menunda keberangkatan tahun ini lebih banyak.

BACA JUGA:Pencinta Makanan Pedas Wajib Tau Deh! Ini 6 Bahaya Terlalu Banyak Mengkonsumsinya

Sebab dari data yang dihimpun, hanya 11 orang yang menunda keberangkatan haji tahun 2023 lalu.

Sementara itu, dari total 216 tersebut sudah banyak yang melakukan pelunasan haji.

"Adapun CJH reguler yang sudah melakukan pelunasan yakni 157 orang itu termasuk lansia, dan yang cadangan 28 orang," imbuhnya Dhafir.

Ditanya, kapan diketahui jumlah pasti jemaah yang sudah melakukan pelunasan? Menurutnya, baru akan diketahui setelah pelunasan tahap 2 ditutup.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER