Li Ziqi Comeback Setelah Absen 3 Tahun, Kontennya Langsung Trending

Li Ziqi Comeback Setelah Absen 3 Tahun, Kontennya Langsung Trending--

KORANPRABUMULIHPOS.COMLi Ziqi, YouTuber asal China yang terkenal dengan konten-konten bertema pedesaan, akhirnya kembali hadir di dunia maya setelah absen selama tiga tahun. Comeback-nya ini langsung disambut antusias oleh para penggemarnya yang rindu dengan kreasi perempuan berambut panjang tersebut.

Dalam waktu 24 jam terakhir, Li Ziqi mengunggah tiga video baru di channel YouTube-nya, yang tetap menampilkan ciri khasnya: suasana pedesaan dengan nuansa tradisional yang menenangkan.

Tiga Video Baru, Jutaan Penonton

Video pertamanya setelah hiatus berjudul "Carved lacquer with hidden flowers, carrying auspiciousness!" langsung meroket dengan 8,2 juta penonton. Video kedua, "I turned my woodshed into a woodland cloakroom," juga tak kalah populer dengan 2,3 juta kali ditonton. Bahkan video terbaru yang diunggah lima jam lalu berjudul "To everyone who knows my name," sudah diserbu jutaan netizen yang setia menantikan kembalinya Li Ziqi.

Kembalinya Li Ziqi dengan konten-konten bertema kehidupan pedesaan yang autentik seolah membangkitkan nostalgia para penggemar, mengobati rasa rindu mereka terhadap suasana alam yang syahdu dan damai. Video terakhirnya bahkan mengulas perjalanan Li Ziqi sebagai kreator, membuat para penggemarnya semakin terhubung dengan perjalanannya.

Rekor dan Jumlah Subscriber yang Mengagumkan

Hingga kini, channel YouTube Li Ziqi sudah memiliki 20,1 juta subscriber. Sebelumnya, ia pernah memecahkan rekor Guinness World Records sebagai kreator dengan jumlah subscriber terbanyak di dunia untuk channel berbahasa Mandarin.

Alasan Absennya Li Ziqi: Perselisihan Hukum

Namun, di balik comeback-nya, terdapat cerita pahit yang menyebabkan absennya Li Ziqi selama tiga tahun. Berdasarkan laporan dari Panda Daily, Li Ziqi terlibat konflik hukum dengan Hangzhou Weinian Brand Management, mitra bisnis yang memiliki saham mayoritas di perusahaan Sichuan Ziqi Culture Communication, perusahaan milik Li Ziqi.

Hangzhou Weinian memegang 51% saham, sementara Li Ziqi memiliki 49% sisanya. Perselisihan ini dibawa ke pengadilan di Kota Mianyang, Sichuan, namun detail spesifik dari kasus ini tidak diungkapkan. Spekulasi beredar bahwa masalahnya mungkin terkait ketidakpuasan Li Ziqi terhadap kontrak bisnis atau rasa dieksploitasi oleh mitra bisnisnya.

Pada 30 Agustus lalu, Li Ziqi sempat memposting foto di platform Weibo yang memperlihatkan dirinya di kantor polisi. Dalam kolom komentar, ia mengungkapkan kekesalannya dengan mengatakan, “Saya selalu meminta pengacara mencatat semuanya. Ini sangat mengerikan! Sebuah bisnis memang harus punya trik yang bagus!”

Kembalinya Li Ziqi ke dunia maya tentunya menjadi angin segar bagi para penggemar yang setia menunggu konten inspiratifnya, sekaligus menandai babak baru dalam perjalanan kariernya sebagai kreator konten. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER