Motorola Moto G Stylus 5G 2024: Desain Menarik dan Kinerja Solid di Harga Terjangkau

Motorola Moto G Stylus 5G 2024, Desain Menarik dan Kinerja Solid di Harga Terjangkau--Istimewa

Moto G Stylus 5G 2024 mengusung layar pOLED 6,7 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.800 piksel), refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, tingkat kecerahan maksimum 1.200 nits, dukungan warna 10-bit, serta cakupan warna DCI-P3.

Sebagai perbandingan, model sebelumnya, Moto G Stylus 5G 2023, menggunakan layar IPS LCD 6,6 inci dengan resolusi serupa, refresh rate 120 Hz, dan rasio aspek 20:9.

3. Performa

Ponsel ini menggunakan Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1 sebagai prosesor, yang meski bukan kelas atas, cukup mampu untuk gaming dengan performa yang memadai. Peningkatan RAM dari 6GB menjadi 8GB juga membawa manfaat tambahan.

Sebagai perbandingan, OnePlus 12R dengan harga Rp7 juta menawarkan performa gaming yang lebih baik berkat Snapdragon 8 Gen 2 dan RAM yang lebih besar.

BACA JUGA:Smartphone Asus ROG Phone 5 Dukung Aktivitas Bermain Game Kamu Tahan Lama, Ini Spesifikasinya

BACA JUGA:Smartphone Kelas Menengah Realme Narzo 70 Turbo yang Menarik Perhatian, Ini Spesifikasinya

4. Baterai & Pengisian Daya

Moto G Stylus 5G 2024 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000mAh yang menawarkan daya tahan lama. Ponsel ini juga menyertakan TurboCharger 30W untuk pengisian daya yang cepat.

5. Kamera

Di sektor kamera, Motorola menyematkan sensor utama 50MP di bagian belakang bersama dengan lensa ultrawide 13MP, serta berbagai fungsi makro. Kamera depan juga mengalami peningkatan dibandingkan model sebelumnya.

Secara keseluruhan, hasil foto dari kamera ponsel ini cukup memuaskan. Meskipun tidak setara dengan Pixel 8 atau Samsung Galaxy S, dengan harga Rp6 juta, pengguna sudah mendapatkan pengaturan kamera yang cukup baik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER