Santri Pondok Pesantren Al Haromain Sambut Libur Idul Fitri
Libur Idul Fitri--
PRABUMULIHPOS - Ratusan santri Pondok Pesantren Al Haromain Muara Enim, bersuka ria sambut libur sekolah, pada momen hari raya Idul Fitri 1445 H.
Para santri yang memenuhi gerbang depan Pondok Pesantren, menunggu jemputan dari para orang tua, akan kembali ke rumah sementara waktu, kumpul bersama keluarga, menikmati waktu liburan yang dimulai pada 5 April 2024 ini, dan akan berakhir pada 24 April 2024 mendatang.
"Santri putri wajib kembali mondok pada 24 April 2024, sedangkan putra 25 April 2024. Jika tidak masuk pada waktu yang ditentukan, maka Santri akan didenda Rp50 ribu per hari," ujar ustadz Yaser.
Diketahui, Pondok pesantren ini menjadwalkan libur santri hanya satu kali dalam satu tahun, setiap 25 ramadhan. Kemudian masuk kembali setelah 15 Syawal 1445 H.
BACA JUGA:Kesuksesan Ramadhan Adalah Istiqomah Setelah Ramadhan
BACA JUGA:Toleransi Tinggi, SD Angelly Bagikan Ratusan Sembako di Bulan Puasa
Kebijakan ini merupakan upaya pihak pondok dalam mengedukasi para santri, untuk benar benar berproses menimba ilmu di Pondok Pesantren.
Bahkan untuk menghindari seringnya komunikasi antar dengan santri dan ustadzah, pihak Pondok Pesantren juga tidak memperkenankan adanya group antar wali santri
"Apapun permasalahan yang dialami silahkan konsultasikan dengan pihak Pondok pesantren. Agar mendapatkan informasi yang benar dan jelas," tukasnya.(05)