5 Manfaat Tempe yang Bikin Tubuh Lebih Sehat

5 Manfaat Tempe yang Bikin Tubuh Lebih Sehat--Foto: Freepik

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Tempe bisa disebut sebagai salah satu makanan murah yang mudah dijangkau oleh semua kalangan masyarakat.

 Meski harganya terjangkau dan gampang ditemukan, tempe ternyata menyimpan berbagai manfaat kesehatan yang luar biasa. Berikut beberapa keuntungan konsumsi tempe bagi tubuh.

Sebagai sumber protein nabati, tempe sering menjadi pilihan utama. Makanan hasil fermentasi kedelai ini memiliki banyak penggemar, meskipun kadang kurang mendapat perhatian yang layak.

Di balik harganya yang ekonomis dan fleksibilitasnya dalam diolah menjadi berbagai menu, tempe kaya akan nutrisi. Pakar teknologi pangan Indonesia, F.G.

Winarno, bahkan menyebut bahwa kandungan vitamin B12 dalam tempe dapat menjadi alternatif dari sumber hewani.

BACA JUGA:Air Kelapa, Minuman Alami Kaya Manfaat untuk Hidrasi dan Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:9 Manfaat Kubis untuk Kesehatan Tubuh, dari Pencernaan hingga Jantung Sehat

Kandungan Nutrisi Tempe

Selain protein, tempe juga mengandung zat besi, kalsium, magnesium, riboflavin, niasin, mangan, serta sejumlah antioksidan. Nutrisi ini menjadikan tempe pilihan yang tepat untuk dikonsumsi sehari-hari.

Manfaat Tempe untuk Kesehatan

1. Mendukung Kesehatan Pencernaan

Tempe merupakan sumber prebiotik alami yang membantu pertumbuhan bakteri baik dalam usus. Prebiotik juga mendorong produksi asam lemak rantai pendek di usus besar, yang berperan menjaga kesehatan lapisan usus.

2. Membantu Menurunkan Kolesterol

Kandungan isoflavon dalam tempe dapat membantu menurunkan kadar kolesterol, termasuk LDL (kolesterol jahat). Penurunan kolesterol ini bisa menurunkan risiko penyakit jantung.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER