Samsung Galaxy Z TriFold Resmi Hadir, Smartphone Lipat Tiga yang Ubah Ponsel Jadi Tablet

Samsung Galaxy Z TriFold Resmi Hadir, Smartphone Lipat Tiga yang Ubah Ponsel Jadi Tablet Foto: Ros Prabupos--

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Samsung kembali membuat gebrakan di industri smartphone dengan memperkenalkan Galaxy Z TriFold, ponsel lipat tiga pertama yang mereka rilis secara resmi. Perangkat ini menjadi tonggak baru inovasi Samsung, menghadirkan pengalaman layar besar setara tablet dalam bentuk ponsel yang tetap bisa dibawa ke mana saja.

Tidak seperti seri Galaxy Z Fold yang hanya memiliki satu engsel, Galaxy Z TriFold mengusung dua engsel dan tiga panel layar, memungkinkan pengguna membuka perangkat hingga ukuran layar sekitar 10 inci. Konsep ini menjadikan TriFold sebagai perangkat hybrid yang memadukan fungsi smartphone, tablet, sekaligus alat produktivitas.

Secara desain, Samsung Galaxy Z TriFold tampil sangat futuristik. Saat dilipat penuh, perangkat ini terlihat seperti smartphone premium pada umumnya. Namun ketika dibuka sepenuhnya, layar lebarnya memberikan pengalaman visual yang jauh lebih imersif.

Samsung menggunakan material Advanced Armor Aluminum pada rangka serta engsel berbahan titanium untuk menjaga kekuatan struktur. Meski memiliki tiga panel layar, bodotnya masih tergolong wajar untuk kelas ponsel lipat, meski tetap terasa besar jika digunakan dengan satu tangan.

BACA JUGA:Harga dan Keunggulan Samsung MX-T70, Speaker Andalan untuk Karaoke dan Party

BACA JUGA:Samsung Sound Tower MX-T70, Speaker Pesta 1.500 Watt dengan Bass Menggelegar dan Fitur Karaoke Lengkap

Galaxy Z TriFold juga sudah mengantongi sertifikasi IP48, yang berarti tahan terhadap air dan partikel debu tertentu, sebuah peningkatan penting untuk perangkat lipat generasi baru.

Keunggulan utama Samsung Galaxy Z TriFold jelas terletak pada layarnya. Saat dibuka penuh, pengguna disuguhkan layar utama Dynamic AMOLED 2X berukuran 10 inci dengan refresh rate adaptif 120Hz. Tampilan ini sangat cocok untuk menonton video, membaca dokumen, hingga multitasking.

Sementara itu, layar penutup berukuran sekitar 6,5 inci tetap nyaman digunakan untuk aktivitas harian seperti chatting, browsing, atau navigasi tanpa perlu membuka seluruh layar.

Kecerahan layar yang tinggi juga membuat TriFold tetap nyaman digunakan di luar ruangan, bahkan di bawah cahaya matahari langsung.

Dari sisi performa, Samsung Galaxy Z TriFold dibekali Snapdragon 8 Elite for Galaxy, chipset paling bertenaga saat ini. Dukungan RAM hingga 16 GB serta penyimpanan internal mencapai 1 TB membuat perangkat ini siap melibas berbagai kebutuhan berat, mulai dari multitasking ekstrem hingga gaming kelas atas.

BACA JUGA:Samsung Galaxy Z Fold 8 Dirumorkan Pakai Chipset Lebih Irit, Baterai 5.000 mAh dan Fast Charging Lebih Ngebut

BACA JUGA:Samsung Galaxy Z Fold 8 Dirumorkan Meluncur 2026, Kamera 200 MP dan Baterai Lebih Besar Jadi Sorotan

Samsung turut menyematkan One UI terbaru berbasis Android, lengkap dengan fitur Galaxy AI yang dioptimalkan untuk layar besar. Fitur multitasking menjadi salah satu nilai jual utama, termasuk kemampuan membuka beberapa aplikasi sekaligus dalam satu layar dan dukungan Samsung DeX langsung dari perangkat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER