Baterai 8000mAh, RAM 8GB! Tecno Megapad 11 Siap Temani Aktivitas Harian

Baterai 8000mAh, RAM 8GB! Tecno Megapad 11 Siap Temani Aktivitas Harian--

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Tecno Indonesia kembali meramaikan pasar tablet Tanah Air dengan merilis Tecno Megapad 11, perangkat terjangkau yang menawarkan spesifikasi mumpuni di kelasnya. Diluncurkan sejak Maret 2025, tablet ini menjadi opsi menarik bagi pengguna entry-level yang menginginkan perangkat serba guna dengan harga terjangkau.

Ditenagai chipset MediaTek Helio G99, Megapad 11 menawarkan kinerja yang solid untuk aktivitas harian, mulai dari hiburan hingga produktivitas. Dengan banderol harga mulai dari Rp2 jutaan, perangkat ini menjadi alternatif yang kompetitif di segmen tablet murah.

Tablet ini mengusung layar lebar berukuran 11 inci beresolusi 1200 x 1920 piksel dengan refresh rate 90Hz. Panelnya memberikan tampilan visual yang tajam dan cerah, dengan tingkat kecerahan mencapai 440 nits, cocok untuk menikmati konten multimedia atau belajar online.

Dari sisi performa, Helio G99 dipadukan dengan prosesor octa-core 2.2GHz dan GPU Mali-G57, serta menjalankan sistem operasi Android 14 yang menjanjikan pengalaman antarmuka lebih mulus. Daya tarik lain terletak pada kapasitas RAM sebesar 8GB, dengan pilihan penyimpanan internal 128GB dan 256GB.

BACA JUGA:Tecno Camon 40 Premier 5G, Smartphone Kelas Menengah dengan Desain Premium dan Performa Tangguh

BACA JUGA:Tecno Camon 18T, Smartphone Stylish dengan Performa Gahar di Kelasnya

Untuk kebutuhan fotografi, Tecno Megapad 11 hadir dengan kamera utama 13MP yang dilengkapi fitur PDAF dan LED Flash, serta kamera depan 8MP, menjadikannya unggul dibandingkan banyak tablet sekelas yang seringkali minim fitur kamera.

Perangkat ini juga dibekali baterai jumbo 8000mAh yang didukung pengisian cepat 18W, menjamin daya tahan lama untuk penggunaan harian. Dari sisi hiburan, tablet ini dilengkapi empat speaker stereo yang ditingkatkan dengan teknologi Dolby Atmos, memberikan pengalaman audio imersif.

Konektivitasnya meliputi 4G LTE, WiFi 5, dan Bluetooth 5.2, mendukung aktivitas online tanpa hambatan. Tecno Megapad 11 hadir dalam dua pilihan warna menarik, yaitu Vitality Green dan Starfal Grey.

Untuk pasar Indonesia, harga Tecno Megapad 11 adalah:

Varian 8GB RAM + 128GB ROM: Rp2.499.000

Varian 8GB RAM + 256GB ROM: Rp2.699.000

BACA JUGA:Gahar! Tecno Spark Slim Usung Layar AMOLED 144Hz dan Kecerahan Super

BACA JUGA:Tecno Spark 30C, Ponsel Canggih dengan Layar HD+ dan Fitur AI Terbaru

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER