Tablet Oppo Pad 4 Usung Performa Kencang dengan Snapdragon 8 Elite, Ini Spesifikasinya

Tablet Oppo Pad 4--Gsmarena

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Oppo kembali menunjukkan tajinya di pasar tablet dengan meluncurkan Oppo Pad 4, perangkat terbaru yang hadir dengan peningkatan signifikan di sektor performa dan fitur. 

Tablet ini dirancang untuk pengguna yang menginginkan pengalaman multitasking lancar, hiburan imersif, hingga produktivitas tinggi. 

Salah satu sorotan utama dari Oppo Pad 4 adalah penggunaan chipset Snapdragon 8 Gen 3 Elite, yang membuatnya menjadi salah satu tablet Android terkencang di kelasnya.

Oppo Pad 4 dibekali Snapdragon 8 Gen 3 Elite Edition, chipset flagship yang menawarkan kinerja luar biasa untuk gaming, editing, hingga multitasking berat. 

BACA JUGA:Inilah Itel Pad 2, Tablet Terbaru yang Menawarkan Kinerja Canggih dengan Harga Terjangkau

BACA JUGA:Lenovo Tab M8 Gen 2 HD, Tablet Ramping dengan Desain Elegan dan Performa Tangguh

Chipset ini mengandalkan fabrikasi 4nm dengan konfigurasi CPU dan GPU terkini, serta didukung AI engine yang cerdas. 

Kombinasi ini memberikan efisiensi daya yang lebih baik tanpa mengorbankan performa.

Prosesor ini dipadukan dengan pilihan RAM besar, yakni hingga 16 GB LPDDR5X, serta penyimpanan internal mencapai 512 GB UFS 4.0, memastikan kecepatan akses data yang super cepat dan pengalaman penggunaan yang responsif.

Dari sisi tampilan, Oppo Pad 4 membawa panel OLED 12,1 inci dengan resolusi 3K 3000 x 2000 piksel dan refresh rate hingga 144Hz. 

BACA JUGA:Honor Pad V8 Pro, Tablet Canggih dengan Layar 12,1 Inci dan Refresh Rate 144Hz

BACA JUGA:4 Rekomendasi Tablet Murah Meriah, Terjangkau Dikantong dan Miliki Performa Memukau

Layarnya mendukung 1,07 miliar warna, HDR10+, serta tingkat kecerahan tinggi untuk memastikan kenyamanan saat digunakan di luar ruangan maupun dalam ruangan gelap. 

Rasio layar ke bodi yang tinggi memberikan pengalaman visual lebih luas dan tanpa gangguan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER