Pemberdayaan BRI Membantu Pengusaha UMKM Aksesoris Fashion Menembus Pasar Global

Pemberdayaan BRI Membantu Pengusaha UMKM Aksesoris Fashion Menembus Pasar Global--Bri

Menurut Mahayusi, ikut serta dalam pameran BRI UMKM EXPO(RT) 2025 merupakan kesempatan penting untuk memperluas jaringan bisnisnya serta mencari mitra baru. Ia optimistis, dengan semakin dikenalnya mutiara Lombok, produk-produknya akan lebih diterima baik di pasar lokal maupun internasional.

BRI UMKM EXPO(RT) 2025, yang diadakan pada 30 Januari hingga 2 Februari 2025 di ICE BSD City, menjadi bukti komitmen BRI dalam membantu UMKM untuk berkembang. Acara tersebut mencatatkan lebih dari 69 ribu pengunjung dan transaksi lebih dari Rp40 miliar, serta berhasil menghasilkan kontrak ekspor senilai USD 90,6 juta atau sekitar Rp1,5 triliun.

Pada kesempatan berbeda, Agustya Hendy Bernadi, Corporate Secretary BRI, menegaskan bahwa BRI akan terus berfokus pada pemberdayaan dan pelayanan untuk pelaku UMKM.

"Kami percaya bahwa UMKM Indonesia memiliki potensi besar untuk bersaing di pasar global dan menjadi motor penggerak ekonomi Indonesia yang lebih kuat," katanya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER