Viral, Jalan Aspal Angkatan 45 Palembang Jadi Korban Vandalisme
Petugas Dinas PUPR Kota Palembang melakukan pembersihan bekas aksi vandalisme- (Foto: Istimewa)-
KORANPRABUMULIHPOS.COM - Sebuah video yang menunjukkan aksi vandalisme di jalan raya Palembang, Sumatera Selatan, menjadi viral di media sosial. Saat ini, petugas Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Palembang telah membersihkan coretan yang memenuhi jalan tersebut.
Aksi vandalisme tersebut terjadi di Jalan Angkatan 45, Kelurahan Lorok Pakjo, Kecamatan Ilir Barat I, Kota Palembang, pada Rabu (23/10/2024) malam.
"Teman-teman melaporkan adanya tindakan vandalisme di jalan ini. Berikut adalah bukti-buktinya, kemungkinan dilakukan oleh beberapa oknum yang terekam dalam video pertama," kata perekam video.
Dalam video tersebut, si perekam juga menyebutkan bahwa dirinya sempat terlibat perdebatan dengan para pelaku yang diduga sedang mabuk, karena mencium aroma alkohol dari mereka.
BACA JUGA:Dokter Rizky Ditemukan Gantung Diri Saat Praktik, Pasien Menunggu di Luar
"Anak-anak itu tadi, saat berdebat dengan saya, mulutnya bau alkohol semua, sepertinya mereka sudah minum dan mabuk semuanya," ujar perekam.
Seorang warga setempat bernama Yuyun mengaku sudah melihat coretan di jalan sejak pagi hari.
"Ya, saya lihat coretan di jalan itu kemarin pagi saat akan membuka warung," ujarnya pada Kamis (24/10/2024).
Yuyun merasa terganggu dengan aksi vandalisme ini dan berharap tidak terjadi lagi.
"Jalan ini seharusnya dijaga agar tetap bersih, kalau dicoret-coret seperti ini, kan terlihat jelek, apalagi ini jalan utama yang setiap hari dilalui banyak orang," ungkapnya.
Menanggapi hal ini, Kepala Dinas PUPR Kota Palembang, Akhmad Bastari, menyatakan pihaknya sudah bergerak untuk membersihkan coretan di jalan tersebut.
"Pagi ini kami menerima laporan viral mengenai aksi vandalisme ini. Bapak Pj Wali Kota Palembang telah memerintahkan agar coretan-coretan ini segera dihapus, dan saat ini kami tengah membersihkannya," jelasnya.
Akhmad Bastari juga mengajak masyarakat Palembang untuk menjaga kebersihan dan keindahan kota dengan tidak melakukan tindakan vandalisme di fasilitas umum.
"Mari kita bersama-sama menjaga keindahan Kota Palembang agar tidak dirusak dengan hal-hal seperti ini," tutupnya. (*)