KORANPRABUMULIHPOS.COM- Meski sebentar lagi sudah masuk tahun ajaran baru, tepatnya mulai Senin 15 Juli 2024, namun sebagian besar sekolah swasta di Kota Prabumulih masih tetap menerima pendaftaran calon siswa baru.
Hal ini dikarenakan masih banyaknya kuota untuk siswa baru, yang belum terpenuhi. Sehingga pendaftaran masih tetap dibuka.
Siapa tahu masih ada siswa yang masih bingung menentukan pilihan, dan masih ada yang berharap ke sekolah negeri namun belum bisa diserap di Negeri, mungkin bisa menjadikan sekolah swasta sebagai tujuan.
"Sama seperti sekolah swasta lainnya, SMA PGRI Prabumulih masih menerima pendaftaran untuk calon siswa baru," ujar Kepala SMA PGRI Prabumulih, Dra Watini.
BACA JUGA:Jadwalkan Ujian Kenaikan Sabuk Setiap Tiga Bulan
BACA JUGA:Awali Tahun Ajaran Baru Dengan Mpls
Sebenarnya sampai saat ini SMA PGRI Prabumulih hanya mendapatkan jumlah siswa baru untuk satu kelas siswa. Jumlah ini mengalami penurunan dari tahun ke tahun.
Dia juga berharap agar mendapatkan perhatian dari pemerintah, terhadap keberadaan sekolah swasta di Kota Prabumulih.
"Kalau hal ini sudah sering disampaikan, kita tinggal mencari solusi saja untuk mengatasi permasalahan ini, yang salak sekarang belum ditemukan," katanya.
Lanjutnya, permasalahan di sekolah swasta saat ini sepertinya menemukan jalan buntu. Karena Pemerintah hanya memberikan saran yang sulit dilakukan oleh sekolah swasta.
BACA JUGA:Awali Tahun Ajaran Baru Dengan Mpls
BACA JUGA:108.571 Jemaah Haji Tiba di Tanah Air, 394 Wafat
Sekolah swasta bergantung pada dana bantuan dari Pemerintah untuk meningkatkan mutu pendidikan dan menjalankan operasional sekolah.
Sedangkan dana tersebut jumlah besarannya bantuan tergantung dengan jumlah siswa yang ada di sekolah. " Jika jumlah siswa sedikit bagaimana kita mau menjalankan semua program sekolah. Jika Pemerintah bisa meningkatkan jumlah serapan siswa di Semua sekolah. Baik negeri maupun swasta, maka sekolah swasta akan hidup kembali," ujarnya.
Diketahui di Prabumulih sendiri, banyak alumni yang sudah berhasil merupakan lulusan sekolah swasta. Karena itu sejarah ini tidak mungkin bisa dihapuskan. Peransekolah swasta di Kota Prabumulih sangat tinggi, untuk menghantarkan ke puncak kesuksesan.